Pernah merasa kualitas suara musik yang kamu dengar kok rasanya kurang maksimal, ya? Mungkin kamu udah terbiasa dengan streaming musik yang hemat kuota, jadi terkadang kualitas audio yang dihasilkan jadi terasa datar dan kurang hidup.
Nah kalian wajib banget coba fitur lossless audio yang ada di Apple Music. Dimana kalian akan merasakan bagaimana kualitas audio terbaik yang sebenarnya.
Tapi, gimana sih cara kerja fitur ini dan apa saja yang perlu kamu tahu sebelum mencobanya? Yuk, simak lebih lanjut tentang bagaimana lossless audio di Apple Music bisa mengubah cara kamu menikmati musik!
Apa Itu Lossless Audio?

Lossless audio adalah jenis format audio yang menjaga kualitas suara tetap utuh, seperti saat rekaman asli dibuat di studio. Jadi, bayangin deh, kamu bisa dengerin musik dengan detail suara yang nggak hilang sama sekali, seperti yang diinginkan oleh artis dan produsernya.
Di Apple Music, fitur ini hadir melalui Apple Lossless Audio Codec (ALAC) yang memungkinkan kamu menikmati kualitas suara yang jauh lebih jernih dan hidup dibandingkan format audio biasa yang biasa kita dengerin di streaming platform.
Dengan lossless audio, kamu nggak perlu lagi khawatir kehilangan nuansa suara yang halus, karena format ini nggak melakukan kompresi yang merusak kualitas.
Apple Music menawarkan kualitas audio hingga 24-bit/48 kHz untuk standard lossless, dan kalau kamu ingin yang lebih tinggi lagi, ada opsi hi-res lossless dengan kualitas hingga 24-bit/192 kHz!
Mengenal Apple Lossless Audio Codec (ALAC)

ALAC, atau Apple Lossless Audio Codec, adalah teknologi yang digunakan Apple untuk menghadirkan kualitas suara lossless ini. Kalau diibaratkan, ALAC adalah jalan untuk membawa kamu lebih dekat dengan pengalaman mendengarkan musik seperti yang diinginkan oleh para musisi di studio.
Dibandingkan dengan codec audio lain yang menggunakan kompresi lossy seperti AAC (yang sering kita temui di platform streaming lain), ALAC memastikan setiap detail suara tetap dipertahankan.
Dengan menggunakan ALAC, musik yang kamu dengar jadi lebih alami dan terdengar lebih realistis.
Perbedaan Kualitas Antara Lossless dan Audio Standar

Sebagian besar musik yang kita dengar di platform streaming menggunakan kompresi lossy seperti AAC. Tujuan kompresi ini adalah mengurangi ukuran file agar konsumsi data dan ruang penyimpanan jadi lebih efisien.
Tapi, sayangnya, proses ini juga mengorbankan kualitas suara—beberapa detail penting jadi hilang. Inilah kenapa audio standar terasa lebih “datar” dibandingkan dengan kualitas yang ditawarkan oleh lossless audio.
Ketika kamu mendengarkan musik dalam format lossless, semua informasi suara dipertahankan utuh. Hasilnya, kamu bisa dengerin musik dengan kualitas lebih tinggi, nuansa suara yang lebih hidup, dan pengalaman yang lebih memuaskan.
Butuh Perangkat Audio yang Mendukung

Tapi, perbedaan kualitas audio ini hanya akan terasa maksimal jika kamu menggunakan perangkat audio yang mendukung. Jadi, kalau cuma pakai speaker bawaan ponsel atau earphone standar, mungkin kamu nggak akan merasakan perbedaannya.
Perangkat seperti Headphone berkabel, speaker aktif, atau DAC eksternal sangat disarankan untuk memaksimalkan kualitas lossless audio.
Cara Mengaktifkan Lossless Audio di Apple Music

Mudah kok untuk mengaktifkan fitur lossless audio di Apple Music. Cukup masuk ke pengaturan aplikasi, cari opsi “Audio Quality”, dan kamu bisa memilih format audio yang kamu inginkan, baik itu standar lossless atau hi-res lossless.
Apple Music juga memberi opsi untuk menyesuaikan pengaturan ini tergantung pada apakah kamu menggunakan Wi-Fi atau data seluler, yang tentunya akan menghemat kuota data kamu.
Jika kamu memilih format lossless, pastikan kamu siap dengan konsumsi data yang lebih besar. Kalau kamu lebih suka mengunduh musik untuk didengarkan secara offline, pastikan perangkat kamu punya ruang penyimpanan yang cukup untuk menampung file audio yang lebih besar ini.
Kelebihan dan Kekurangan Lossless Audio

Tentunya, kelebihan utama dari lossless audio adalah kualitas suara yang lebih tinggi dan lebih alami. Detil-detil kecil dalam musik—seperti suara instrumen latar atau vokal yang lebih jelas—akan terdengar lebih hidup dan nyata.
Bagi pencinta musik yang ingin merasakan pengalaman mendengarkan seperti saat rekaman asli dibuat, lossless audio adalah pilihan yang tepat.
Namun, ada juga beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan. Ukuran file musik lossless jauh lebih besar dibandingkan dengan file audio biasa, yang berarti kamu akan membutuhkan lebih banyak ruang penyimpanan di perangkat.
Selain itu, streaming musik lossless juga akan menghabiskan lebih banyak data, yang bisa jadi masalah jika kamu sering mendengarkan musik tanpa Wi-Fi.
Kesimpulan
Fitur lossless audio di Apple Music memberi pengalaman mendengarkan musik yang lebih mendalam dan autentik tanpa biaya tambahan.
Dibandingkan dengan platform lain seperti Spotify yang hanya menawarkan lossless audio di paket premium, Apple Music membuatnya tersedia bagi semua pengguna tanpa biaya ekstra.
Dengan fitur ini, kamu bisa menikmati setiap detail musik dengan kualitas studio yang lebih memuaskan. Tertarik untuk mencobanya? Rasakan sendiri perbedaan kualitas suara yang ditawarkan oleh lossless audio Apple Music!




