Dapat Banyak Duit! Cara Melakukan Live di Snack Video

Cara Live Snack Video

JSMedia – Sekarang ini banyak sekali orang yang katanya bisa menghasilkan uang lewat Snack Video. Ada yang menyebarkan link refferal untuk mendapatkan member baru agar bisa mengumpulkan banyak koin. Ada pula yang rajin mengerjakan misi seperti login harian atau nonton video yang juga mendapatkan reward koin.

Namun ternyata cara untuk mendapatkan uang dari Snack Video bukan hanya itu saja lho. Salah satu yang tidak diketahui oleh banyak orang adalah dengan melakukan siaran langsung. Tapi tentu saja tidak semua orang tahu bagaimana cara live di Snack Video. Oleh karena itulah Jakarta Studio akan membagikan rahasianya kepada kalian.

Apa Itu Live Streaming Snack Video?

Banyak orang mengenal Snack Video sebagai situs jejaring sosial untuk berbagi video pendek. Namun faktanya, fitur di aplikasi yang satu ini bukan hanya itu saja. Ia juga memiliki fitur untuk melakukan live streaming layaknya yang ada di Youtube.

Jadi para pengguna bisa melakukan siaran langsung yang nantinya akan ditonton oleh para followernya. Ini menjadi salah satu jalan untuk menghasilkan uang dari Snack Video selain dengan menginvite teman atau membuat konten video pendek.

Cara Mendapatkan Uang dari live Snack Video

Cara Live Snack Video

Kebanyakan orang hanya tahu kalau mata uang virtual yang digunakan di Snack Video adalah koin atau cash. Padahal ada currency lain bernama Berlian dan Scoin, tapi tak banyak orang yang tahu. Ini merupakan sebuah mata uang khusus yang memang hanya digunakan sebagai donasi kepada para streamer.

Benar sekali, saat seseorang pengguna melakukan siaran langsung dan dilihat oleh para followernya, maka mereka bisa mendapatkan donasi atau saweran dari para penonton dalam bentuk currency berlian ini. Dimana itu juga menambah penghasilan dari si streamer itu sendiri.

Kemudian berlian tersebut akan dikonversikan menjadi currency Scoin setelah diterima oleh para streamer. Jika sudah cukup terkumpul, maka hasilnya bisa dicairkan dalam bentuk USD atau rupiah. Untuk lebih lengkapnya kalian bisa baca cara mendapatkan berlian snack Video.

Tidak Bisa Live? Begini Cara Mengatasinya

Mungkin setelah membaca penjelasan diatas kalian jadi langsung penasaran dan ingin coba melakukan siaran langsung. Tapi saat mencobanya, ternyata tidak bisa menemukan fitur untuk melakukan live streaming ini. Kenapa begitu?

Hal tersebut karena ada syarat khusus untuk melakukan siaran langsung. Yaitu akun kalian harus memiliki jumlah follower minimal 100 orang. Maka dengan begitu fitur live streaming baru akan tersedia.

Dengan kata lain apabila kalian adalah pengguna baru maka belum bisa melakukan siaran langsung. Harus membuat konten menarik terlebih dahulu untuk menambah follower agar fitur livenya tersedia dan bisa kalian gunakan.

Cara Melakukan Live Snack Video

Nah jika kalian sudah pastikan akun kalian memenuhi syarat diatas maka bisa langsung coba live. Bagaimana caranya? Gampang banget kok, tinggal ikuti tutorial dari jakarta Studio berikut ini :

1. Buka aplikasi Snack video kalian.
2. Tap menu (+) di bagian tengah.
3. Setelah itu pilih opsi Live di pojok.
4. Tambahkan judul dan thumbnail kalian.
5. Pastikan semuanya sudah siap.
6. Terakhir tinggal tap Live untuk memulai.
7. Kalian sudah berhasil melakukan siaran langsung.

Kesimpulan

Demikian penjelasan lengkap tentang cara melakukan live streaming di Snack Video. Ini merupakan salah satu cara terbaik untuk menghasilkan uang di aplikasi tersebut lho. Karena nilai berlian yang kalian dapatkan akan lebih besar daripada koin yang biasa kita pakai. Maka dari itu mulailah untuk coba melakukan siaran langsung agar mendapatkan banyak follower.