5 Jenis Paket Spotify yang Perlu Kamu Ketahui

Jenis Paket Spotify
Jenis Paket Spotify

Spotify adalah salah satu aplikasi streaming musik yang paling populer saat ini, memberi kalian akses ke jutaan lagu dan podcast hanya dengan sentuhan jari.

Dan tentu saja, pengalaman mendengarkan musik akan jadi lebih lengkap jika bisa bebas dari gangguan iklan. Nah, buat yang pengen menikmati musik tanpa interupsi, Spotify menawarkan berbagai macam layanan premium dengan harga dan keuntungan yang berbeda-beda.

Mulai dari paket gratis dengan fitur terbatas hingga paket premium yang menawarkan kualitas audio terbaik, semua bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget masing-masing. Mau tahu ada apa aja pilihannya?

Pilihan Paket Spotify dan Fiturnya

Spotify menawarkan berbagai pilihan paket untuk memenuhi kebutuhan pendengar yang beragam. Dengan berbagai pilihan harga, kamu bisa sesuaikan dengan budeget dan keinginan.

Spotify Free

Jenis Paket Spotify
Jenis Paket Spotify

Paket Spotify Free adalah layanan yang memungkinkan kalian mendengarkan musik tanpa biaya bulanan. Dengan paket ini, kamu tetap bisa menikmati jutaan lagu dan playlist yang ada di Spotify, meski ada beberapa batasannya.

Kalian tetap mendapatkan akses ke banyak lagu, playlist, dan stasiun radio. Kapan pun, di mana pun, asal ada koneksi internet, kamu bisa langsung streaming.

Nah, yang jadi trade-off dari paket gratis ini adalah adanya iklan yang muncul secara berkala. Jadi, kalau kamu lagi asyik dengerin musik, kadang harus bersabar dulu menunggu iklan selesai.

Selain itu, kamu nggak bisa mengunduh lagu untuk didengerkan secara luring, dan kualitas audio yang ditawarkan pun terbatas, jadi suara yang keluar mungkin nggak sejelas paket premium.

Premium Lite

Jenis Paket Spotify
Jenis Paket Spotify

Kalau kamu nggak mau iklan mengganggu pengalaman mendengarkan musik, bisa coba paket Premium Lite terlebih dahulu. Paket ini hadir dengan harga lebih terjangkau, hanya Rp59.900 per bulan.

Dengan Premium Lite, kamu bisa menikmati musik tanpa gangguan iklan dan bisa skip lagu sesuka hati di smartphone. Gak perlu lagi dengerin iklan di tengah-tengah lagu yang lagi kamu nikmati!

Meski bebas iklan, kamu nggak bisa mengunduh lagu untuk didengarkan tanpa koneksi internet. Jadi, kamu tetap butuh kuota atau koneksi internet buat streaming lagu. Selain itu, paket ini hanya bisa diakses di perangkat seluler, jadi nggak bisa dipakai di desktop atau perangkat lainnya.

Premium Standard

Jenis Paket Spotify
Jenis Paket Spotify

Bagi banyak orang, Premium Standard adalah paket yang paling sering dipilih. Dengan harga Rp79.900 per bulan, kamu bisa menikmati berbagai fitur yang membuat pengalaman mendengarkan musik jadi lebih nyaman.

Salah satu hal utama yang menarik dari Premium Standard adalah bebas iklan dan kamu bisa skip lagu tanpa batas. Selain itu, kamu bisa mengunduh lagu untuk didengarkan secara luring, jadi kalau kamu lagi di tempat yang sinyalnya jelek, tetap bisa nikmatin musik.

Kualitas audio yang ditawarkan pun mencapai 320 kbps, jadi pengalaman mendengarkan musik terasa jauh lebih jernih dan memuaskan.

Untuk paket ini, sebetulnya nggak ada keterbatasan yang signifikan selain harga yang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan Premium Lite atau Free.

Premium Student

Jenis Paket Spotify
Jenis Paket Spotify

Spotify nggak lupa memberikan diskon khusus buat para mahasiswa lewat paket Premium Student yang ditawarkan seharga Rp39.900 per bulan. Dengan harga yang lebih murah, kamu tetap bisa menikmati hampir semua fitur dari Premium Standard.

Kamu bakal dapat semua fitur Premium Standard, mulai dari bebas iklan, kualitas audio tinggi, hingga kemampuan mengunduh lagu. Jadi, kamu bisa dengerin musik tanpa khawatir terganggu iklan, dan tentunya bisa menikmati kualitas suara terbaik di Spotify.

Tapi, paket ini mengharuskan kamu untuk terverifikasi sebagai mahasiswa, dan masa aktif paket hanya berlaku selama masa studi. Jadi, kamu harus melakukan verifikasi ulang setiap tahun kalau ingin memperpanjang paket.

Premium Platinum

Jenis Paket Spotify
Jenis Paket Spotify

Bagi audiophile yang mengutamakan kualitas suara tanpa kompromi, maka wajib coba paket Premium Platinum. Dengan harga Rp119.900 per bulan, kamu akan mendapatkan pengalaman mendengarkan musik yang ciamik banget.

Premium Platinum menawarkan kualitas audio lossless, yang berarti musik yang kamu dengar memiliki kualitas suara mendekati rekaman asli.

Selain itu, kamu bisa menikmati musik bebas iklan, mengunduh lagu, dan menikmati fitur canggih seperti AI pribadi yang bisa merekomendasikan playlist sesuai selera.

Paket ini juga memungkinkan hingga tiga akun berbeda dalam satu rumah tangga untuk menikmati Spotify sekaligus.

Dibandingkan dengan paket lain, Premium Platinum ini punya harga yang lebih mahal. Jadi akan lebih cocok buat kalian yang memang butuh kualitas audio premium.

Kesimpulan

Nah itulah beberapa jenis paket spotify yang bisa kalian pilih dan sesuaikan kebutuhan. Tiap paket menawarkan keuntungan yang berbeda, tapi tinggal pilih saja. Semoga sekarang kalian sudah tidak bingung lagi ya dan bisa menikmati koleksi jutaan lagi favorit kalian.