Cara Mengatasi Tidak Memenuhi Syarat Saat Mendaftar TIkTok

'Maaf Sepertinya kalian Tidak Memenuhi Syarat'
'Maaf Sepertinya kalian Tidak Memenuhi Syarat'

Apakah kalian pengguna yang baru mendaftar akun di TikTok? Mungkin pernah mengalami kendala munculnya notifikasi ‘Maaf Sepertinya kalian Tidak Memenuhi Syarat’ yang membuat pendaftaran terhambat. Nah kira-kira apa maksud dari notif tersebut dan bagaimana cara kita untuk mengatasinya?

Sebenarnya hal ini bukanlah masalah besar jika kalian tahu sumber masalahnya. Dilihat dari pemberitahuan yang ada, kendala ini muncul karena kita dianggap tidak memenuhi syarat dari platform tersebut. Lantas apa yang harus kita lakukan? Silahkkan simak pembahasan lengkapnya berikut ini.

Penyebab Tidak Memenuhi Syarat TikTok

Solusi Tidak Memenuhi Syarat TikTok
Solusi Tidak Memenuhi Syarat TikTok

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, bahwa penyebab dari mucnulnya notif tersebut adalah karena kalian tidak memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku di platoform TikTok. Khususnya dalam proses pendaftaran, maka pembuatan akun tidak bisa dilanjutkan. Umumnya, persyaratan yang dimaksud adalah pada batas umur minimal.

Sekarang ini, TikTok memberlakukan batas umur minimal penggunanya adalah 13 tahun. Sehingga ketika kalian mensetting umur dibawah 13 tahun, maka akan dianggap tidak memenuhi persyaratan dan proses pendaftaran akun pun dibatalkan. Kenapa batasan usia ini begitu penting?

1. Perlindungan Anak dan Remaja

Kebijakan usia minimum TikTok adalah sebagai upaya perlindungan terhadap anak-anak dan remaja dari konten yang tidak pantas atau berbahaya. Konten di TikTok dapat bervariasi dari lucu dan kreatif hingga kontroversial dan kurang sesuai untuk anak-anak. Oleh karena itu, mematuhi persyaratan usia minimum sebagai langkah penting dalam menjaga lingkungan yang aman dan positif bagi pengguna muda.

2. Keselamatan Pengguna

Selain itu, mematuhi persyaratan usia minimum juga berkaitan dengan keselamatan pengguna. Dengan memastikan bahwa pengguna TikTok memiliki usia yang cukup matang, platform dapat mengurangi risiko penyalahgunaan atau eksploitasi terhadap anak-anak dan remaja. Sehingga bisa mencegah risiko yang mungkin timbul akibat interaksi online yang tidak aman.

3. Ketentuan Hukum dan Kebijakan Platform

TikTok, seperti platform media sosial lainnya, tunduk pada berbagai hukum dan peraturan terkait perlindungan anak dan privasi pengguna. Dengan menetapkan usia minimum, TikTok memenuhi kewajiban hukum dan memastikan bahwa kebijakannya sejalan dengan norma-norma yang berlaku dalam ranah digital.

4. Penyaringan Konten dan Target Audiens

Usia pengguna TikTok juga berpengaruh pada penyaringan konten dan pengaturan target audiens. Dengan mengetahui usia pengguna, TikTok dapat menyesuaikan konten yang ditampilkan kepada pengguna yang sesuai, sehingga meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan.

Solusi Tidak Memenuhi Syarat di TikTok

Solusi Tidak Memenuhi Syarat TikTok
Solusi Tidak Memenuhi Syarat TikTok

Masalah ini sebenarnya cukup mudah untuk diatasi. Karena kita cukup atasi saja penyebabnya, yaitu karena usia yang belum memenuhi standar minimal. Untuk lebih jelasnya, kalian bisa simak pembahasan berikut ini.

1. Patuhi Ketentuan Usia Minimum TikTok

Pertama, kalian harus memastikan bahwa telah mematuhi persyaratan usia minimum TikTok, yang telah ditetapkan pada usia 13 tahun. Jika kalian belum mencapai usia tersebut, kalian tidak akan bisa menggunakan platform ini. Pastikan bahwa usia yang disetting pada akun minimal 13 tahun atau diatasnya.

2. Mengganti Umur Akun

Jika umur akun kalian terlanjur tidak sesuai atau tidak tepat saat mendaftar, kalian masih bisa mencoba untuk mengubahnya. Bagaimana caranya? Simak tutorial berikut ini :

  • Buka aplikasi TikTok di perangkat kalian.
  • Ketuk ikon “Profil” di pojok kanan bawah layar.
  • Pilih opsi “Laporkan Masalah” di bagian bawah menu.
  • Pilih “Akun dan Profil” > pilih “Mengedit Profil”.
  • Di bagian bawah, pilih “Perlu Bantuan Lainnya”.
  • Ajukan permintaan untuk mengubah umur akun dan sertakan informasi yang dibutuhkan.
  • Tunggu hingga kalian menerima tanggapan dari TikTok melalui email atau notifikasi di aplikasi.

3. Login Menggunakan Metode Lain

Jika kalian mengalami masalah saat login dengan nomor HP, kalian dapat mencoba menggunakan opsi login lain seperti email, Facebook, Google, Twitter, atau platform lain yang tersedia. Namun, pastikan bahwa akun telah ditautkan sebelumnya dengan akun media sosial atau email yang ingin kalian gunakan.

4. Mengatur Usia di Akun Google, Facebook, atau Twitter

Jika kalian menggunakan akun Google, Facebook, atau Twitter untuk mendaftar dan login ke TikTok, kalian dapat mencoba untuk mengubah usia kalian di akun-akun tersebut. Jika bingung, bisa ikuti panduan berikut :

Mengubah Tanggal Lahir di Akun Google

  • Buka browser dan kunjungi situs myaccount.google.com.
  • Masuk dengan akun Google kalian.
  • Klik “Info Pribadi” di menu sebelah kiri.
  • Temukan bagian “Tanggal Lahir” dan klik “Ubah”.
  • Masukkan tanggal lahir yang benar, klik “Simpan”.

Mengubah Tanggal Lahir di Fcebook

  • Buka aplikasi Facebook atau buka situs web Facebook di browser.
  • Login ke akun Facebook kalian masing-masing.
  • Buka profil kalian dengan mengeklik atau mengetuk nama kalian di bagian atas.
  • Pada halaman profil kalian, cari dan klik “Tentang” di bagian atas.
  • Gulir ke bawah hingga kalian menemukan bagian “Informasi Kontak dan Dasar”.
  • Di bagian ini, cari dan klik “Edit” di sebelah kanan “Tanggal Lahir”.
  • Setelah mengklik “Edit”, kalian akan melihat opsi untuk mengubah tanggal lahir kalian.
  • Tentukan tanggal, bulan, dan tahun yang benar.
  • Klik “Simpan” atau “Perbarui” untuk menyimpan perubahan kalian.

Mengubah Tanggal Lahir di Twitter

  • Buka aplikasi Twitter atau buka situs web Twitter di browser.
  • Login ke akun Twitter kalian kalian masing-masing.
  • Klik atau ketuk ikon profil kalian untuk mengedit.
  • Pilih opsi “Profil”, ketuk “Edit Profile” atau “Edit Profil”.
  • Cari dan klik atau ketuk “Edit” di sebelah “Birth date” atau “Tanggal Lahir”.
  • Pilih tanggal, bulan, dan tahun yang benar untuk tanggal lahir kalian.
  • Setelah memilih tanggal lahir yang benar, klik atau ketuk “Simpan” atau “Save” untuk menyimpan perubahan.

Kesimpulan

Nah bagaimana, ternyata tidak sulitkan mengatasi masalah Tidak Memenuhi Syarat saat ingin mendaftar akun di TikTok? Biasanya kendala ini terjadi karena usia yang diset kurang dari 13 tahun yang merupakan standar minimal untuk menjadi pengguna TikTok. Semoga dengan informasi diatas bisa membantu dan juga bermanfaat.