Cara Mendapatkan Alternate Outfit Genshin Impact, Guided

Cara Mendapatkan Alternate Outfit Genshin Impact

JSMedia – Pada tanggal 05 Januari 2022 kemarin, miHoYo mengumumkan bahwa beberapa karakter di Genshin Impact akan mendapatkan alternate outfit. Yaitu pakaian baru yang bisa digunakan untuk mengganti tampilan beberapa karakter yang tersedia. Diantara karakter yang telah diumumkan secara resmi akan mendapatkan alternate outfit adalah Amber, Jean, Mona dan Rosario.

Nah sejak bocoran tentang tampilan baru tersebut rilis, ada banyak sekali player Genshin Impact yang penasaran bagaimana cara untuk mendapatkannya. Karena fitur yang satu ini tentunya akan sangat menarik karena kita bisa mengganti tampilan dari karakter-karakter tersebut. Penasaran? Simak penjelasan berikut ini.

Cara Mendapatkan Alternate Outfit Genshin Impact

Cara Mendapatkan Alternate Outfit Genshin Impact

Dalam informasi resminya, alternate outfit tersebut akan mulai tersedia dari tanggal 27 Januari 2022 jam 17:00. Dan mereka akan menjadi fitur permanen yang bisa didapatkan oleh setiap player secara gratis. Bagaimana caranya?

Gampang banget kok, kalian bisa langsung melakukan klaim alternate outfit tersebut melalui mail ingame. Sehingga semuanya bisa menikmati tampilan baru dari keempat karakter yang telah disebutkan sebelumnya. Dan tak perlu khawatir kalian bisa melakukan klaimnya kapan saja tanpa takut ketinggalan.

Cara Mendapatkan Alternate Outfit Genshin Impact

Lalu bagaimana dengan player baru, apakah juga bisa mendapatkannya? miHoYo mengumumkan bahwa semua player bisa mendapatkannya secara gratis tanpa terkecuali. Bahkan player baru pun juga bisa langsung melakukan klaim di mail ingame yang biasanya akan terbuka pada adventure rank level 2.

Baca Juga : Cara Mendapatkan Frog di Genshin Impact

Cara Memakai Alternate Outfit

Nah setelah melakukan klaim, lantas bagaimana cara untuk menggunakannya? Mungkin ada diantara kalian yang belum tahu dimana bisa menemukan menunya. Berikut tutorial mengganti pakaian karakter di Genshin Impact :

Cara Mendapatkan Alternate Outfit Genshin Impact

1. Pertama, kalian tap pada menu Karakter.
2. Setelah itu, tap ikon mirip gantungan baju.
3. Selanjutnya tinggal pilih outfit barunya.
4. Terakhir tap switch untuk mengganti pakaian.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat tentang cara mendapatkan alternate outfit baru di Genshin Impact. Silahkan kalian langsung klaim saja melalui mail ingame untuk mendapatkannya secara gratis. Kemudian kalian bisa gunakan outfit baru tersebut untuk mengganti penampilan karakter. Nantikan update informasi menarik lainnya hanya di Jakarta Studio.