3 Aplikasi Jual Foto Online Terbaik 2024

Cara Melacak HP Hilang Secara Akurat & Mudah 2022

Konten grafis, tak terkecuali foto, jadi semakin dibutuhkan di era serba digital saat ini. Kamu pun bisa mencoba peruntungan dengan mencoba menawarkan keahlian fotografimu, baik menggunakan kamera DSLR atau bahkan smartphone sekalipun. Namun agar hasilnya memuaskan, Kamu mungkin perlu menyimak rekomendasi layanan dan aplikasi jual foto kali ini.

Daftar Aplikasi Jual Foto yang Bisa Kamu Coba

Aplikasi Jual Foto Online
Aplikasi Jual Foto Online

Ya, Kamu bisa menggunakan deretan aplikasi jual foto yang menjembatani antara Kamu dan koleksimu dengan calon klien yang akan membelinya. Tentu saja, ada banyak aplikasi di luar sana yang menawarkan fungsi semacam ini. Namun tak semuanya mampu menjanjikan hasil yang sesuai harapan.

Nah, biar Kamu gak salah instal, silakan simak detail rekomendasi aplikasi yang akan kita bahas ini:

1. EyeEm

EyeEm
EyeEm

Bisa dikatakan bahwa layanan yang satu ini tak sekedar membantumu mempertahankan hak kekayaan intelektualmu saja. Aplikasi ini juga berisi panduan dan tips yang mungkin sangat berguna bagi pemula atau siapa saja yang ingin mendalami skill fotografi. Tentu saja, Kamu juga bisa meraup cuan dari EyeEm ini.

Aplikasi ini diklaim memiliki jaringan dengan lebih dari 25 juta fotografer dari seluruh dunia. Kamu sebagai pemilik sah foto, bisa mendapatkan setengah dari pendapatan dari foto yang Kamu jual, dengan minimal pendapatan adalah 10 dolar per foto. Kamu pun masih bisa menawarkan foto tersebut di platform lain untuk uang tambahan.

  • Nama EyeEm – Jual Gambar Anda
  • Ditawarkan oleh EyeEm Mobile
  • Versi 8.6.3
  • Diupdate pada 2 Jun 2021

2. Shutterstock Contributor

Shutterstock Contributor
Shutterstock Contributor

Shutterstock sudah sejak lama dikenal sebagai platform jual foto gambar terbesar di dunia. Layanan ini sudah beroperasi 15 tahun lebih dan sudah membayar lebih dari Rp14 triliun bagi para kontributornya. Reputasi Shutterstock pun sepertinya sudah tak perlu diragukan sehingga menarik minat banyak orang untuk bergabung.

Nah, agar Kamu bisa berjualan foto di sini, tentu saja harus mendaftarkan diri sebagai kontributor terlebih dahulu. Meskipun proses pendaftarannya terbilang cukup berat, hal ini wajar mengingat platform ini hanya menginginkan kontributor terbaik dengan komisi 20%-30% per foto yang berhasil terjual.

  • Nama Shutterstock Contributor
  • Ditawarkan oleh Shutterstock Inc.
  • Versi 1.19.0

3. 500px

500px
500px

Opsi berikutnya yang juga mungkin bisa jadi pilihan ideal bagi pemula adalah 500px yang bisa digunakan secara gratis maupun berbasis subscription. Persyaratan untuk bergabung relatif lebih bersahabat jika dibanding opsi di atas. Bahkan Kamu juga tidak harus membayar biaya langganan untuk bisa menggunakan aplikasinya.

Untuk akun gratisan, Kamu bisa mengupload 7 foto saja dalam seminggu (1 foto/ hari). Berbeda jika Kamu memilih opsi berbayar. Namun bagi pemula yang mungkin masih belum banyak memiliki koleksi, opsi akun gratisan saja sepertinya sudah cukup ideal.

  • Nama 500px – Photo Sharing & Photography Community
  • Ditawarkan oleh 500px
  • Versi 7.4.6

Kesimpulan

Itulah rekomendasi layanan dan aplikasi jual foto yang bisa Kamu pertimbangkan. Manfaatkan bakat dan skill fotografi yang Kamu miliki dan segera hasilkan cuan, meskipun Kamu belum punya studio dan kamera profesional sekalipun.