9 Cara Agar Gojek Gacor Banjir Orderan, Intip Rahasianya!

Gojek-Gacor-Banjir-Orderan

Setiap driver ojek online pasti ingin mendapatkan banyak orderan. Karena dengan begitu mereka juga akan mendapatkan lebih banyak penghasilan juga.

Nah apa sih rahasia agar orderan Gojek jadi gacor? Mungkin banyak dari kalian yang sedang sepi orderan akan sangat membutuhkan tips trik berikut ini.

Tips Agar Gojek Banyak Orderan

Bagi yang berprofresi menjadi driver ojek online, pastilah berlomba-lomba agar bisa menjadi yang tercepat dalam mendapatkan orderan.

Namun tak jarang juga bahwa orderan ojol yang masuk justru sangat sepi dan sedikit. Nah oleh karena itulah, kalian wajib baca pembahasan berikut ini.

1. Gunakan HP yang Mumpuni

Driver ojol tentu harus memiliki sebuah smartphone untuk mendukung pekerjaan mereka. Baik untuk menerima orderan maupun sebagai maps penunjuk arah.

Nah untuk menunjang kegiatan ojol, pastikan smartphone yang digunakan memiliki spesifikasi yang mumpuni.

Dalam artian mampu menjalankan aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan secara lancar dan tanpa hang atau lag sehingga kalian tak akan ketinggalan orderan.

2. Atur GPS Terlebih Dahulu

GPS merupakan salah satu hal paling penting bagi setiap driver ojol. Karena ia juga akan mempengaruhi sedikit banyaknya orderan yang kita dapatkan.

Apabila GPS tidak akurat, maka sistem tidak akan mendeteksi lokasi dengan tepat dan akan melewatkan orderan yang mungkin dekat dengan lokasi kita.

3. Koneksi Internet Stabil

Hal yang tak kalah penting lainnya untuk kalian perhatikan adalah koneksi internet. Karena untuk menerima orderan dan juga menggunakan maps, kita akan butuh internet.

Nah gunakan provider yang bagus dengan jangkauan sinyal yang luas. Sehingga dimanapun kalian berada tetap bisa mendapatkan jaringan yang stabil dan tidak lemot.

4. Pilih Lokasi Strategis

Tips lain yang juga sangat bermanfaat adalah dengan memilih lokasi yang strategis. Cari tempat yang sekiranya memiliki peluang mendatangkan banyak orderan.

Misalnya seperti tempat yang ramai didatangi oleh orang seperti cafe, tempat nongkrong, pusat perbelanjaan dan lainnya.

5. Jangan Pilih-Pilih Orderan

Terkadang orderan yang masuk itu banyak, namun beberapa driver suka memilih-milih orderan akibatnya tidak banyak yang mereka ambil.

Padahal jika memang sekiranya orderan tersebut masih bisa kita jangkau, maka sebaiknya ambil saja dan jangan terlalu pilih-pilih.

6. Berikan Pelayanan Bagus

Pelayanan juga hal yang tak kalah penting dan pastinya akan sangat berpengaruhi pada reputasi kita.

Jika pelanggan merasa puas, maka mereka akan memberikan review yang bagus bintang 5 dan membuat akun kita lebih berpeluang mendapatkan banyak orderan.

7. Ambil Jam Sibuk

Untuk meningkatkan peluang datangnya orderan, kalian juga bisa memanfaatkan jam-jam sibuk. Yaitu waktu dimana banyak orang yang akan membutuhkan layanan ojol kalian.

Misalnya seperti waktu berangkat kerja atau sekolah dan juga waktu pulangnya. Sehingga akan ada lebih banyak orang yang memesan.

8. Gunakan Fitur Auto Bid

Auto Bid merupakan fitur yang bisa memudahkan para driver untuk menerima orderan tanpa harus menekan tombol apapun. Sehingga kalian tidak akan telat atau didahului oleh ojol lain.

9. On Bid Lebih Awal

Seperti kata pepatah ‘bangun siang rejeki dipatok ayam’, nah kalian bisa lakukan On Bid lebih awal agar rejeki kalian juga lebih terbuka lebar.

Misalnya kalian bisa mulai dari jam 4 atau 5 pagi karena pada waktu tersebut juga sudah cukup banyak orang yang membutuhkan layanan ojol.

Kesimpulan

Demikian beberapa tips trik yang bisa membuat gojek banjir orderan. Ada banyak hal penting untuk meningkatkan layanan kalian sehingga penumpang pun puas dan juga tak ragu untuk order lagi.