Apa Itu Moss Ransomware dan Bagaimana Cara Mengatasinya?

Apa Itu Ransomware MOSS

JSMedia – Jika kalian menyimak di grup-grup teknologi, sekarang ini cukup ramai pembahasan tentang MOSS malware atau MOSS ransomware. Dimana karakteristik dari virus yang satu ini adalah mengenkripsi data para korbannya.

Moss malware disini berbeda dengan istilah Moss yang sering digunakan pada dunia esport ya. Untuk mencegah kesalahpahaman, yang dimaksud disini adalah sebuah ransomware baru bernama Moss, bukanlah program Moss yang biasa digunakan sebagai anti cheat di dunia esport.

Nah untuk lebih jelasnya, Jakarta Studio akan membahas lebih jauh tentang varian ransomware yang satu ini. Karena kalian wajib tahu juga cara untuk mengatasinya apabila suatu saat nanti menjadi salah satu korbannya.

Apa Itu Malware MOSS?

Apa Itu Ransomware MOSS

Ini merupakan sebuah virus ransomware yang akan mengenkripsi data para korban yang telah terinfeksi. Para pelaku akan meminta sejumlah tebusan jika memang para korban tersebut ingin datanya bisa digunakan kembali.

Jika memang korban tidak segera membayar sesuai dengan permintaan pelaku, maka datanya akan dihapus secara permanen alias tidak akan bisa direstore kembali. Ini tentu akan menjadi sangat berbahaya apabila komputer kita berisi data-data penting.

Baca Juga : Cara Mengatasi Windows Script Diblock

Apakah Malware MOSS Ini Berbahaya?

Apa Itu Ransomware MOSS

Sebelum kemunculan MOSS, kita juga sudah menemui berbagai varian ransomware lain. Sebut saja seperti Wannacry, Cerber, Jigsaw, Cryptowall, Bad Rabbit. Dan seperti ransomware tersebut, MOSS juga merupakan malware berbahaya yang tak boleh diremehkan.

Ransomware yang satu ini akan mengenkripsi data para korbannya hingga tak bisa digunakan lagi. Data tersebut akan dijadikan sebagai sandera agar korban mau membayar sejumlah tebusan demi kunci deskripsi untuk mengembalikan datanya menjadi normal kembali.

Biasanya jumlah tebusan yang diminta senilai 500 hingga 5000 USD. Jika korban tidak bisa membayar sampai batas waktu yang ditentukan, maka data mereka akan dihapus secara permanen tanpa bisa dikembalikan lagi.

Bagaimana Cara MOSS Menginfeksi Perangkat?

Apa Itu Ransomware MOSS

Setiap jenis virus dan malware pastilah memiliki cara tersendiri untuk masuk dan menginfeksi perangkat. Dan biasanya cara-cara tersebut hampir mirip satu sama lain. Akan tetapi masih banyak pengguna awam yang ceroboh dan akhirnya menjadi korbannya.

Berikut ini beberapa cara MOSS Malware agar bisa masuk dan menginfeksik perangkat komputer kita :

  • Aplikasi Bajakan

Software bajakan sudah menjadi rahasia umum di internet. Banyak sekali orang yang suka mengunduh aplikasi bajakan karena gratis dan tak perlu membayar. Namun hal ini justru bisa berbahaya bagi perangkat kita lho.

Karena mendownload software dari pihak ketiga memiliki resiko telah disusupi program berbahaya oleh pihak tidak bertanggungjawab. Apabila app tersebut diinstall ke perangakt kita, maka virus atau malware yang mungkin ada di dalamnya sudah pasti ikut menginfeksi.

  • Aplikasi Gratis Tidak Jelas

Di luar saja juga banyak orang yang membagikan software-software secara gratis. Meski bersifat freeware, kita juga harus tetap waspada. Karena tidak ada jaminan bahwa software tersebut aman dari segala program jahat yang mungkin disisipkan.

  • Ikut Terinstall Dengan Software Lain.

Ada juga kasus dimana ransomware ini menginfeksi karena proses penginstallan random oleh software lainnya. Para pelaku selalu mencari celah agar bisa memasukkan malware tersebut ke dalam perangkat kita.

  • Melalui Email

Tak jarang juga kita terinfeksi setelah menerima email dari seseorang. Biasanya di dalam email tersebut akan diberikan sebuah link/tautan. Nah apabila kita mengklik link tersebut, ada resiko itu merupakan jebakan dari para pelaku untuk menginfeksi perangkat kita dengan ransomware.

  • Virus di Situs Bajakan

Metode lain yang sering digunakan oleh para pelaku adalah dengan menyematkan virus pada situs-situs bajakan. Contohnya saja website untuk download film, anime, software atau file bajakan lainnya. Ada kemungkinan saat kalian mengunduh dari sana maka ada program jahat yang ikut terdownload.

Baca Juga : Cara Mematikan Antivirus

Cara Mengatasi Malware Moss

Apa Itu Ransomware MOSSLalu bagaimana cara untuk mengatasi ancaman malware MOSS ini? Bagi kalian para pengguna perangkat komputer selalu disarankan untuk memasang software antivirus/security. Karena itu bisa melindungi perangkat kita dari berbagai ancaman malware berbahaya.

Beberapa antivirus yang sudah cukup populer dan bisa diandalkan seperti Avaast, Bitdefender, Norton, Malwarebyes dan masih banyak yang lainnya. Software tersebut bisa memproteksi perangkat apabila ada program yang terindikasi membahayakan.

Tapi bagaimana jika kita sudah terlanjur terinfeksi dengan malware MOSS ini? Tentu kita tak akan bisa menggunakan software-software tersebut. Maka kita memerlukan file deskripsi untuk mengembalikan data yang telah terenkripsi oleh ransomware ini.

Hanya ada 2 cara untuk mendapatkan kunci deskripsi ini, pertama dengan membayar si pelakunya dan kedua menunggu ada pihak yang berhasil membuat kunci deskripsi dan membagikannya secara gratis.

Kesimpulan

Nah itulah pembahasan lengkap tentang malware ransomware MOSS yang sedang ramai belakangan ini. Pastikan kalian selalu memasang proteksi di perangkat dengan menggunakan software antivirus handal. Supaya mencegah program jahat agar tidak mudah menginfeksi komputer kita. Semoga tips trik diatas bisa bermanfaat.