6 Cara Mengetahui Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Kartu

Cek Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan
Cek Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan merupakan program perlindungan sosial yang penting bagi para pekerja di Indonesia. Dalam program ini, nomor KPJ (Kartu Peserta Jamsostek) adalah identitas yang sangat penting, memungkinkan peserta mengakses berbagai layanan dan manfaat yang ditawarkannya.

Namun terkadang, ada juga peserta BPJS Ketenagakerjaan yang kesulitan untuk menemukan nomor KPJ tersebut karena kartunya sudah hilang atau lupa diletakan dimana. Tentu hal tersebut akan menghambat kita untuk mendapatkan manfaat dari program BPJS Ketenagakerjaan tersebut. Lantas apa yang bisa dilakukan?

Jangan khawatir, meski hilang kalian masih bisa kok mengecek nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan tanpa harus menggunakan kartu. Cara ini wajib diketahui oleh para peserta program tersebut supaya nanti ketika mengalami masalah yang sama bisa tahu solusinya. Penasarankan? Simak pembahasan lengkapnya berikut ini.

Apa Itu Kartu KPJ?

Cek Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan
Cek Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan

Kartu Peserta Jamsostek, atau KPJ, merupakan identitas utama bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan di Indonesia. KPJ adalah singkatan dari Kartu Peserta Jamsostek, yang sekarang lebih dikenal sebagai BPJS Ketenagakerjaan. KPJ adalah nomor unik berisi 11 digit yang diberikan kepada setiap peserta program ini. Namun, mengapa KPJ ini begitu penting?

1. Identitas Kepesertaan

KPJ adalah identitas resmi kalian sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Dengan nomor KPJ, BPJS dapat mengidentifikasi dan memproses klaim dan layanan kalian dengan lebih mudah dan efisien.

2. Akses ke Layanan dan Manfaat

Dengan nomor KPJ, kalian dapat mengakses berbagai layanan dan manfaat yang disediakan oleh BPJS Ketenagakerjaan. Hal tersebut termasuk akses ke layanan kesehatan, perlindungan kecelakaan kerja, manfaat pensiun, dan banyak lagi.

3. Cek Tagihan dan Kontribusi

Nomor KPJ juga bisa digunakan untuk memantau tagihan iuran bulanan kalian dan memastikan bahwa kontribusi kalian tercatat dengan benar. Sehingga bisa memastikan bahwa tidak ada tagihan yang belum dibayar.

4. Pencairan Saldo Kepesertaan

Untuk pencairan saldo kepesertaan atau manfaat lainnya, nomor KPJ adalah syarat yang akan kalian butuhkan. Dengan nomor KPJ, kalian dapat melakukan pencairan saldo dengan lebih mudah dan cepat.

Cara Cek Nomor KPJ BPJS yang Kartunya Hilang

Cek Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan
Cek Nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan

Mungkin banyak diantara kalian yang panik ketika kartu BPJS Ketenagakerjaan hilang dan tidak tahu ada dimana. Karena disanalah kita bisa mendapati berapa nomor KPJ BPJS yang diperlukan untuk berbagai macam kebutuhan mengakses layanan dari program ini. Namun tidak perlu khawatir, karena masih ada beragam cara untuk mengetahui nomor KPJ tersebut dengan mudah tanpa harus menggunakan kartunya.

1. Via Aplikasi JMO

Jamsostek Mobile adalah sebuah aplikasi yang dirancang untuk memudahkan para pengguna untuk mengakses layanan-layanan BPJS. Kalian bisa langsung menginstallnya di perangkat Android atau iOS. Setelah itu, cukup login dengan akun yang sudah terdaftar. Kemudian kalian klik opsi Kartu Digital untuk mengecek berapa nomor KPJ BPJS nya.

2. Cek Lewat Call Center

Untuk cara yang pertama, kalian bisa langsung melakukan pengecekan dengan menghubungi call center BPJS Ketenagakerjaan melalui nomor 175. Disana kalian bisa meminta bantuan CS untuk mengecek berapa nomor KPJ dengan memberikan data data yang dibutuhkan.

3. Cek di Situs Resminya

Kemudian kalian juga bisa melakukan pengecekan melalui situs resmi BPJS Ketenagakerjaan sso.bpjsketenagakerjaan.go.id. Cukup dengan login ke akun kalian masing-masing, setelah itu cari opsi Kartu Digital. Maka nanti disana akan muncul informasi nomor KPJ BPJS kalian.

4. Kirim Email ke BPJS

Tips lainnya bisa juga dengan mengirim email secara langsung ke pihak BPJS Ketenagakerjaan. Kalian cukup sertakan identitas pribadi seperti nama, tempat tanggal lahir hingga NIK yang terdaftar. Lalu kirim ke alamat email [email protected] dan tunggu balasannya.

5. Lewat Akun Sosmed Resmi

BPJS Ketenagakerjaan juga memiliki beberapa akun sosial media resmi untuk memudahkan interaksi dengan para penggunanya. Kalian bisa langsung cek di akun facebooknya atau twitter @BPJSTKinfo untuk menanyakan terkait dengan nomor KPJ tersebut.

6. Datang ke Kantor Terdekat

Apabila kalian tinggal dekat dengan kantor BPJS, maka bisa datang langsung ke lokasi. Disana kalian bisa meminta bantuan CS untuk melakukan pengecekan terhadap nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan. Cukup berikan informasi dan data-data yang dibutuhkan, nanti CS yang akan memproses dan membantu kalian.

Cara Cetak Ulang Kartu BPJS Ketenagakerjaan

Meski memang kita bisa kembali mendapatkan nomor KPJ untuk BPJS Ketenagakerjaan dengan mudah, namun tetap disarankan untuk melakukan pencetakan kartu fisik yang baru. Hal tersebut akan memudahkan kalian untuk mengakses layanan BPJS Ketenagakerjaan sewaktu-waktu. Belum tahu caranya? Jangan khawatir, semua syarat dan prosedur pencetakan kartu BPJS Ketenagakerjaan sudah pernah Jakarta Studio bahas pada artikel sebelumnya, jadi silahkan dicek ya!

Kesimpulan

Nah itulah beberapa tips trik yang bisa kalian gunakan untuk mengetahui nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan yang kartunya hilang. Kalian tidak perlu khawatir karena kita masih bisa mengetahui nomor identitas BPJS tersebut dengan mudah. Sehingga meski kartu sudah hilang, kita tetap bisa mengakses layanan dan manfaat yang diberikan oleh program tersebut.