Genshin Impact 2.7: Semua Karakter, Senjata dan Event Baru

Genshin Impact 2.7

JSMedia – Pada tanggal 20 Mei 2022 kemarin, HoYoverse telah melakukan siaran langsung program spesial Genshin Impact 2.7. Pada live streaming tersebut, kita mendapatkan banyak informasi terkait dengan konten-konten baru yang akan hadir di versi selanjutnya. Mulai dari karakter baru, senjata hingga event-event menarik lainnya.

Nah buat kalian yang ingin tahu kapan update Genshin Impact 2.7 akan dilakukan serta apa saja fitur dan konten yang akan dirilis, simak rangkuman yang telah Jakarta Studio buat berikut ini. Ada begitu banyak hal menarik yang tentunya akan sayang apabila kalian lewatkan. Penasaran?

Patch Notes Genshin Impact 2.7

Untuk beberapa hal seperti karakter baru memang sudah muncul bocorannya sejak bulan lalu. Namun selain itu, ada cukup banyak konten-konten menarik yang dikonfirmasi akan hadir di version update Genshin Impact selanjutnya. Tanpa berlama-lama lagi, silahkan simak pembahasan lengkapnya berikut ini.

Banner Karakter Genshin Impact 2.7

Rangkuman Update Genshin Impact 2.7

Meskipun sudah banyak leaksnya sejak beberapa waktu yang lalu, namun inforrmasi tentang banner karakter selalu menjadi hal menarik untuk ditunggu. Dan benar saja, untuk Genshin Impact 2.7 nanti akan ada 2 karakter baru yang rilis yaitu Yelan dan Kuki Shinobu. Lalu kapan bannernya akan rilis?

Untuk phase 1, akan ada banner Yelan dan Xiao yang rilis pada tanggal 31 Mei 2022 nanti setelah proses maintenance selesai. Lalu phase 2 akan dimulai pada tanggal 21 Juni 2022 dengan menghadirkan karakter Arataki Itto dan Kuki Shinobu. Nah buat kalian yang berencana mendapatkan salah satu dari karakter tersebut, silahkan siapkan primogems kalian.

Event Perilous Trail

Rangkuman Update Genshin Impact 2.7

Salah satu event terbaru yang akan hadir di versi 2.7 nanti adalah Perilous Trail. Dimana event yang satu kurang lebih mirip dengan Spiral Abyss, traveler harus menyelesaikan beberapa tantangan yang ada dan mengalahkan semua musuh. Untuk hadiahnya sendiri beragam mulai dari primogems gratis hingga senjata bow bintang 4. Jadi jangan sampai kalian melewatkannya ya.

Event Chasm: A Muddy Bizzare Adventure

Rangkuman Update Genshin Impact 2.7

Sepertinya penjelajahan wilayah Chasm akan masih berlanjut di versi 2.7 ini. Karena kita akan kehadiran event baru yang bernama A Muddy Bizzare Adventure. Dengan hadirnya seorang peneliti dari Sumeru bersama gadget barunya Pursina’s Spike, kita akan diajak untuk membersihkan zat lumpur di wilayah Chasm.

Untuk bisa mengikuti event ini, kalian harus meningkatkan Lumenstone Adjuvant dengan mengumpulkan Lumenspar. Karena fungsi dan kegunaan dari gadget baru Pursina’s Spike ini akan bergantung pada level Lumenstone Adjuvant yang kalian miliki. Reward yang didapat bisa berupa primogems g ratis, material talent dan lainnya.

Event The Almighty Arataki Great and Glorious Drumalong Festival

Rangkuman Update Genshin Impact 2.7

Nah sepertinya di version update nanti akan ada begitu banyak event-event baru yang menarik. Salah satunya yaitu The Almighty Arataki Great and Glorious Drumalong Festival. Dimana event ini menceritakan sebuah festival yang dipimpin oleh Itto untuk merayakan kelulusan dari Kuki Shinobu.

Bagaimana cara bermainnya? Travelers akan punya kesempatan untuk memainkan drup perkusi menjadi sebuah lagu. Nantinya akan ada beberapa level yang semakin lama akan semakin sulit. Buatlah lagu kalian sendiri dan dapatkan semua hadiah menarik yang ada di dalamnya.

Event Core of the Apparatus

Rangkuman Update Genshin Impact 2.7

Salah satu event menarik yang dijadwalkan rilis di Genshin Impact 2.7. Event yang satu ini membolehkan kita untuk membuat robot sendiri. Akan ada 3 steps yang harus kalian lewati untuk menciptakan sebuah robot. Dimana maksimal kalian bisa membuat 4 robot yang nantinya dapat kalian letakkan di Serenitea Pot.

Rekomendasi Talent dan Artefak

Rangkuman Update Genshin Impact 2.7

Merasa kesulitan dalam memilih talent atau artefak yang cocok untuk seorang karakter? Jangan khawatir, di versi 2.7 nanti miHoYo akan menghadirkan fitur terbaru yaitu rekomendari talent dan artefak. Hal ini tentu akan sangat membantu khususnya player baru dalam meracik dan membuild karakter mereka dengan item yang benar. Kita bisa langsung melihat statistif yang dihasilkan sehingga memudahkan dalam memilih item paling efektif.

Kode Redeem Genshin Impact 2.7

Setiap program spesial yang disiarkan sebelum version update pastinya akan memberikan kode redeem. Dimana kode tersebut nantinya bisa kalian tukar dengan primogems gratis. Untuk cara penukarannya bisa kalian cek pada artikel Kode Redeem Genshin Impact 2.7. Lalu kodenya silahkan kalian catat di bawah ini :

  • LANVJSFUD6CM : 100 Primogem dan 10 Mystic Enhancement Ores
  • DTNUKTWCC6D9 : 100 Primogem dan 5 Hero’s Wit.
  • HSNUKTXCCPWV : 100 Primogem dan 50.000 Mora.

Kesimpulan

Nah itulah rangkuman informasi dari spesial program Genshin Impact 2.7 yang disiarkan pada tanggal 20 Mei 2022 kemarin. Dari banyak konten-konten menarik yang akan hadir pada versi selanjutnya, apa yang paling kalian tunggu? Jangan lupa untuk selalu mengunjungi Jakarta Studio agar selalu mendapatkan update informasi menarik lainnya.