Cara Mengatasi HP Ngeframe Saat Main Mobile Legends

Cara Mengatasi HP Ngeframe Main MLBB
Cara Mengatasi HP Ngeframe Main MLBB

Game seperti Mobile Legends telah menjadi salah satu bentuk hiburan yang populer dan banyak dimainkan oleh masyarakat baik dari kalangan tua maupun muda.

Karena game yang satu ini memang sangat seru dan bisa menghadirkan nuansa kompetitif apalagi jika dimainkan bersama dengan teman, pasti makin terasa seru.

Namun tentu keseruan tersebut akan berkurang jika kalian mengalami kendala seperti HP yang ngeframe ketika bermain Mobile Legends. Maka akan membuat pengalaman bermain jadi kurang menyenangkan.

Ngeframe sendiri adalah kondiri ketika permainan berhenti sejenak yang pastinya akan membuat permainan jadi terganggu. Bahkan jika ngeframe sering terjadi, malah bisa membuat kalian kalah ketika bermain Mobile Legends.

Nah tentu masalah yang satu ini harus segera dicari solusi untuk mengatasinya. Kira-kira apa sih penyebab terjadinya nge-frame pada HP saat bermain game Mobile Legends? Jika kalian ingin tahu, silahkan simak pembahasan lengkapnya berikut ini.

Penyebab HP Nge-Frame Saat Main Mobile Legends

Cara Mengatasi HP Ngeframe Main MLBB
Cara Mengatasi HP Ngeframe Main MLBB

Nah pertama-tama, kita harus identifikasi terlebih dahulu apa faktor yang bisa menyebabkan HP mengalami fps drop dan ngeframe ketika main Mobile Legends. Biasanya ada beberapa hal yang harus kalian cek terlebih dahulu.

1. Beban Prosesor Berlebihan

Mobile Legends sebenarnya bukanlah game yang terlalu berat. Namun bagi smartphone yang mungkin memiliki spesifikasi jadul, tentu untuk memainkan game ini akan memberikan beban tersendiri.

Apalagi pada bagian CPU Proseror yang menjadi pusat pemrosesan data maka pasti akan menahan beban yang berat ketika kalian menggunakan grafis yang tinggi atau HD. Hal tersebut akan membuat smartphone sering ngeframe akibat tidak kuat menahan beban pemrosesannya.

2. Kapasitas RAM Penuh

Selain dari prosesor, RAM juga menjadi bagian penting yang menentukan apakah game MLBB bisa berjalan lancar. Khususnya kalian harus memastikan bahwa kapasitas RAM yang tersedia cukup ketika bermain game tersebut.

Disarankan untuk menggunakan smartphone dengan RAM 8 GB atau paling tidak minimal 4 GB. Dengan catatan ketika bermain kalian tidak banyak menjalankan aplikasi lain. Karena jika RAM penuh, sudah pasti akan mempengaruhi lancarnya permainan.

3. Data Cache Menumpuk

Jika kalian bermain MLBB setiap hari, maka sudah pasti data cache akan terus menumpuk dan memenuhi ruang penyimpanan kalian. Hal inilah yang seringkali diabaikan dan tidak dihiraukan oleh para player game tersebut.

Padahal jika membiarkan data cache menumpuk terlalu banyak, bisa mempengaruhi kinerja permainan lho. Smartphone jadi akan terbebani dengan kinerja yang berat dan akhirnya ketika tidak bisa menahan beban tersebut akan membuatnya mengalami lag atau fps drop.

4. OS Belum Update

Lalu kalian juga harus mengecek apakah sistem operasi pada perangkat kalian sudah diupdate ke versi terbaru atau belum. Karena tentu hal tersebut akan mempengaruhi kinerja dan performa dari smartphone kalian.

Terkadang OS yang sudah terlalu jadul tidak akan bisa memaksimalkan kinerja dari smartphone. Sehingga tak heran ketika menjalankan game-game online seperti MLBB akan mengalami kendala fps kurang stabil.

5. Jaringan Kurang Stabil

Jika tidak ada masalah pada perangkat, maka kalian juga harus cek pada jaringan internet yang digunakan. Karena Mobile Legends merupakan game online yang tentu saja akan membutuhkan koneksi internet untuk dimainkan.

Nah agar bisa mendapatkan pengalaman bermain yang lancar, maka kalian wajib memastikan jaringan dalam kondisi stabil. Jika tidak, maka akan sering menyebabkan frame drop yang mengganggu permainan.

Solusi Mengatasi FPS Drop Saat Main MLBB

Nah setelah tahu apa saja yang bisa menyebabkan HP mengalamai frame drop ketika bermain game Mobile Legends, sekarang mari kita cari tahu apa solusi terbaik untuk mengatasinya.

1. Turunakn Kualitas Grafis

Hal pertama yang bisa kalian coba adalah dengan menurunkan settingan kualitas grafis di MLBB. Gunakan settingan yang sesuai dengan kemampuan smartphone masing-masing.

Jika kalian menggunakan smartphone dengan spesifikasi jadul, maka sebaiknya turunkan kualitas grafiknya ke low agar tidak memberatkan kinerja HP sehingga permainan bisa berjalan lancar.

2. Bersihkan Data Cache

Apabila kalian sudah lama tidak membersihkan cache dari aplikasi MLBB, sebaiknya lakukan pembersihan sekarang. Karena hal tersebut akan membantu untuk meringankan beban performa dari smartphone agar bisa lancar kembali.

  • Buka Pengaturan atau Setting di HP kalian.
  • Kemudian masuk ke menu Aplikasi.
  • Cari game Mobile Legends di daftar aplikasi.
  • Masuk ke bagian opsi Penyimpanan/Storage.
  • Lalu kalian klik opsi Clear Cache/Hapus Cache.
  • Nah data cache yang menumpuk sudah berhasil dihapus.

3. Tutup Aplikasi Latar Belakang

Agar semakin membuat performa smartphone menjadi ringan, kalian juga bisa menutup aplikasi yang berjalan di latar belakang. Karena aplikasi tersebut akan mengkonsumsi RAM dan membuat kinerja HP makin berat.

Coba tutup aplikasi yang sekiranya tidak penting dan tidak sedang kalian gunakan. Dengan begitu, maka smartphone tidak akan terbebani oleh pekerjaan yang terlalu berat dan bisa fokus untuk menjalankan MLBB dengan lancar.

4. Update Sistem Operasi

Jangan lupa juga untuk selalu memperbarui sistem operasi smartphone kalian. Karena tentu pembaruan yang diberikan oleh developer akan membuat performanya makin stabil ketika dipakai bermain game.

Sehingga kalian tak akan mengalami kendala seperti frame drop ataupun ngelag ketika bermain game akibat dari sistem operasi yang sudah terlalu jadul dan belum diupdate.

5. Perbaiki Koneksi Internat

Untuk yang terakhir, pastikan bahwa koneksi internet yang kalian gunakan dalam kondisi stabil. Cek sinyal apakah memiliki kekuatan yang baik sehingga bisa menghasilkan koneksi yang bagus.

Coba juga untuk berganti jaringan seperti data mobile ke jaringan wifi. Biasanya wifi akan bisa memberikan koneksi dengan ping yang lebih rendah sehingga cocok untuk aktivitas seperti bermain game.

Kesimpulan

Dari penjelasan diatas, bisa kita simpulkan bahwa ngeframe yang terjadi ketika bermain Mobile Legends tentu saja akan mengganggu keseruan permainan. Maka dari itu, masalah ini harus dicari penyebab dan solusinya.

Ia bisa disebabkan oleh beban prosesor yang terlalu tinggi, kapasitas RAM penuh, jaringan internet kurang bagus hingga data cache yang sudah menumpuk pada smartphone.

Nah untuk mengatasinya, kalian bisa coba turunkan settngan grafis MLBB agar tidak membebani perangkat. Kemudian hapus juga data cache yang sudah menumpuk. Tidak lupa coba ganti jaringan internet yang digunakan dengan wifi yang lebih stabil.

Dengan tips trik diats, kalian akan bisa menghilangkan frame drop yang sering terjadi ketika bermain Mobile Legends. Dengan begitu, maka akan meningkatkan pengalaman bermain yang lebih baik agar tidak terganggu oleh FPS drop.