Resmi! Kolaborasi Free Fire x Street Fighter V Diumumkan

Kolaborasi Resmi FF x Street Fighter V

JSMedia – Baru saja kemarin Jakarta Studio membahas tentang rumor kolaborasi antara FF dan Street Fighter. Saat itu memang kabar tersebut hanya sebatas rumor belaka karena memang belum ada konfirmasi dari pihak Garena secara langsung.

Namun tidak lama berselang, kabar tersebut langsung terjawab dengan adanya postingan dari akun official Garena Free Fire. Nah kali ini kita akan membahasnya secara lengkap kabar seputar FF x Street Fighter ini.

Kolaborasi Resmi Diumumkan!

Kolaborasi Resmi FF x Street Fighter V

Pada tanggal 01 Juni 2021 Garena Free Fire mengeluarkan sebuah pengumuman resmi terkait kolaborasi Global FF x Street Fighter. Hal tersebut tentu menjawab rumor yang belakangan ini beredar tentang collab tersebut.

Bagi kalian yang dulu pernah bermain game Street Fighter, tentu sangat senang dengan kabar tersebut. Kita bisa kembali bernostalgia dengan karakter-karakter yang dulu menemani masa kecil kita dengan banyak keseruan.

Kapan Kolaborasi FF x Street Fighter V

Free Fire sendiri memang hampir tidak absen mengadakan event kolaborasi dengan berbagai pihak. Mulai dari tokoh terkenal, anime, hingga dengan Mclaren. Lalu kapankah kolaborasi FF dan Street Fighter dimulai?

Sampai saat ini memang belum ada informasi resmi tentang tanggal pasti kolaborasi tersebut rilis. Karena kita juga harus menunggu sampai kolaborasi dengan Mclaren yang sudah lebih dulu diumumkan hingga selesai.

Baca Juga : Cara Daftar Advanced Server Free Fire

Bundle Collab FF x Street Fighter

Kolaborasi Resmi FF x Street Fighter V

Nah pastinya banyak yang penasaran dan ingin tahu kira-kira apa saja yang akan rilis pada kolaborasi kali ini. Memang untuk resminya belum ada informasi yang menyebutkan bundle atau item apa saja yang akan hadir.

Namun dari pengumuman yang telah dikeluarkan oleh pihak Garena FF Indonesia, sepertinya akan ada bundle karakter Ryu dan Chun Li. Keduanya merupakan karakter yang pasti sudah tidak asing terutama bagi kalian para penggemar Street Fighter.

Tak menutup kemungkinan juga bahwa nanti akan muncul emote-emote khusus Street Fighter seperti collab sebelumnya. Mungkin saja nanti akan muncul emote jurus-jurus khas mereka seperti Hadoken, Shoryuken dan lain sebagainya.

Kesimpulan

Nah demikian pembahasan tentang pengumuman resmi kolaborasi antara Free Fire dan Street Fighter. Untuk informasi selanjutnya, kita tunggu update yang akan diberikan oleh pihak garena free fire. Pastinya kolaborasi kali ini akan sangat seru untuk dinantikan.