Pengertian LAN (Local Area Network) : Karakteristik, Cara Kerja, Fungsi, Contoh, Kelebihan dan Kekurangan

Pengertian LAN (Local Area Network) : Karakteristik, Cara Kerja, Fungsi, Contoh

JSMedia – Dalam dunia teknologi, internet dan perangkatnya menjadi salah satu teknologi informasi yang canggih dan memiliki akses tercepat. Bahkan teknologi ini bisa digunakan secara bersama dalam ruang lingkup kecil hingga besar. Dari penggunaannya inilah muncul istilah WAN, PAN, dan LAN local area network yang masih jarang diketahui publik.

Mengenal LAN Local Area Network

Mengenal LAN Local Area Network

Merujuk dari istilah yang digunakan, pengertian local area network atau yang biasa disingkat LAN adalah jaringan yang sifatnya lokal dan digunakan dalam ruang lingkup kecil.

Dalam aplikasinya, LAN lebih dikenal sebagai sebuah jaringan komputer dan sejenisnya yang cakupan wilayah dan jangkauannya terbatas pada satu ruangan kecil saja. Misalnya jaringan kampus, gedung hiburan, kantor, serta rumah pribadi.

Apabila jaringan dalam bentuk data, maka data tersebut bisa dilihat dan diakses secara bersamaan melalui LAN meski dengan beberapa perangkat sekaligus.

Karakteristik LAN

Berkaitan dengan data yang bisa digunakan bersama, sebenarnya ada banyak teknologi sejenis LAN lainnya yang bisa dipakai seperti WAN dan MAN. Agar tidak bingung dalam membedakannya dengan sistem perangkat lainnya, beberapa karakteristik LAN berikut bisa diperhatikan, yaitu:

  • Ruang lingkup dan jangkauannya sangat kecil dan biasanya hanya ada dalam satu gedung tertentu.
  • Proses akses dan perpindahan data bisa dilakukan dengan lebih cepat.
  • Akses data LAN dari komputer satu ke komputer lainnya bisa dilakukan secara bebas tanpa membutuhkan jaringan internet.

Cara Kerja LAN

Cara kerja LAN sebenarnya sudah umum diketahui publik karena memanfaatkan gelombang dari radio. Sinyal dari radio inilah yang memancar dan menghubungkan pengirim dan penerima informasi melalui pantulan, ruangan terbuka, hingga obstructed yang menggunakan jalur berbeda-beda.

Saat ini, LAN bisa bekerja tanpa menggunakan kabel atau wireless. Caranya dengan mengirimkan sebuah data dalam bentuk paket dimana data tersebut sudah dilengkapi dengan ID permanen yang unik dan memungkinkan transfer data bisa dilakukan bersama-sama.

Ketika jaringan dari gelombang radio ini kosong, paket akan langsung dikirim ke penerima data. Kalau ada data lain yang terdeteksi menggunakan jaringan tersebut, sistem akan langsung memeriksanya kembali.

Fungsi LAN

Sebagai salah satu jaringan dengan skala lebih kecil, LAN tentunya memiliki beberapa fungsi khusus yang membuatnya selalu digunakan hingga sekarang. Adapun beberapa fungsi LAN local area network yang bisa dirasakan oleh penggunanya adalah:

  • Mempercepat proses pengiriman dan penerimaan arus informasi dari server tertentu menuju seluruh user server.
  • Membantu meningkatkan kinerja dari sebuah sistem informasi yang dikelola oleh sebuah manajemen dan bisnis tertentu.
  • Memberikan kemudahan pada semua user yang bersangkutan dalam mengakses informasi tertentu berkaitan dengan kepentingan bersama.
  • Mempermudah proses komunikasi dalam kantor atau instansi tertentu tanpa perlu bertemu secara fisik.
  • Memberikan kemudahan bagi pengguna server untuk memeriksa semua database yang ada di dalam server.
  • Cakupan jaringan yang lebih kecil membantu perusahaan dalam mengamankan informasi serta data yang dimiliki agar tidak sampai tersebar ke luar dan disalahgunakan.
  • Membantu menghubungkan sebuah kantor pusat dengan seluruh kantor cabang ataupun perwakilan dalam menggunakan sebuah jaringan saja.

Contoh LAN

Contoh LAN

Kalau hanya melihat dan membaca teorinya saja, tentu pemahaman terhadap LAN ini masih kurang maksimal. Agar lebih mudah memahaminya, perhatikan beberapa contoh konkrit LAN berikut yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari:

  • Telepon dalam sebuah kantor yang bisa dihubungkan dan didengarkan tanpa harus menggunakan telepon yang sama.
  • Jaringan internet yang dibuat khusus untuk seluruh karyawan dalam kantor tertentu.
  • Perangkat komputer yang menggunakan jaringan telepon menggunakan kabel ataupun tanpa menggunakan kabel.
  • Sharing data yang memungkinkan data dari perangkat satu bisa dibaca oleh perangkat lainnya.
  • Access point ataupun pengaturan router dalam satu gedung.
  • Sambungan komputer dan laptop yang terhubung dengan televisi.

Baca Juga: Topologi Jaringan : Pengertian, Macam-Macam Topologi

Kelebihan dan Kekurangan LAN

Semua sistem jaringan pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, demikian juga dengan LAN. Kelebihan yang bisa dirasakan dengan penggunaan LAN baik secara pribadi ataupun dalam instansi adalah:

  • Proses pemindahan datanya yang sangat cepat tanpa kendala.
  • Bisa membagi resource secara efisien dengan komputer lainnya.
  • LAN bisa berfungsi dengan maksimal walaupun tidak menggunakan jaringan internet ataupun jalur komunikasi lainnya.
  • Semua data yang masuk sudah terkumpul secara terpusat dalam satu server.

Sementara itu, beberapa kekurangan yang juga terdapat pada LAN meliputi

  • Cakupan wilayahnya sangat sempit karena hanya menjangkau dalam satu ruangan saja.
  • Data hanya bisa diakses dalam ruangan yang sama.
  • Keamanan kurang maksimal karena memungkinkan untuk digunakan orang lain yang tanpa diketahui berada dalam area LAN.
  • Satu masalah yang terjadi pada server pusat bisa mempengaruhi pada semua unit komputer yang terhubung.
  • Proses instalasi jaringan LAN cenderung lebih mahal dan membutuhkan keahlian khusus.

Sebagai salah satu pengembangan teknologi berbasis data, LAN local area network sudah bekerja sangat baik dan maksimal. Namun, pastikan untuk menyesuaikan penggunaan LAN dengan kebutuhan. Mudahnya dengan Menggunakan Shortcut untuk bisa langsung ke menu Control Panel -> Network Apabila kebutuhan menuntut menggunakan jaringan dengan jangkauan lebih luas, tentu LAN kurang cocok dijadikan pilihan.