Grup Stage M3 World Championship 2021? Ini Jadwal Pertandingannya

Grup Stage M3 World Championship 2021? Ini Jadwal Pertandingannya

JSMedia – M3 World Championship 2021 akan segera dimulai pada tanggal 6 hingga 9 Desember mendatang. Turnamen ini akan berlangsung di Singapura secara offline yang diikuti 16 Negara dari berbagai dunia.

Para peserta diantaranya berasal dari Brazil, Turki, Rusia, Arab, Singapura, Malaysia dan juga Amerika. Semua peserta akan bertarung dalam turnamen ini untuk memperebutkan gelar juara dalam M3.

Sekilas Tentang M3 World Championship 2021

Sekilas Tentang M3 World Championship 2021

Sebelum membahas M3 World Championship 2021 ada baiknya sekilas mengenal tentang turnamen Mobile Legend tingkat dunia ini.  Bagi para pemain game online Mobile Legend, tournament ini pasti sudah tidak asing lagi.

Sayangnya tidak demikian bagi lainnya. Apalagi bagi yang baru mengenal game ini. Lalu sebenarnya apa sih turnamen M3 World Championship 2021?

World Championship atau yang populer dengan sebutan M3 ini adalah sebuah turnamen permainan game Mobile Legend yang terbesar di dunia. Bukan hanya itu saja, total hadiahnya juga fantastis yaitu sebesar 800 ribu US Dollar atau sebesar 11,3 milyar rupiah.

Siapa Saja Peserta Dalam Turnamen World Championship 2021 ini?

Siapa Saja Peserta Dalam Turnamen World Championship 2021 ini?

Semua peserta turnamen World Championship 2021 ini sudah dibekali dengan kemampuan permainan yang tidak main-main. Setelah menjalani proses dan lolos seleksi, maka peserta akan mewakili tim dari negara asalnya.

Perwakilan Indonesia adalah juara MPL ID S8 yaitu Onyx. Sedangkan peserta lainnya adalah juara runner up yang diwakili oleh RRQ Hoshi.  16 peserta turnamen World Championship tahun ini.

  • See You Soon dari Kamboja (MPL KH season 1)
  • Red Canids colunga dan Vivo Keyd dari Brazil (MPL BR season 1)
  • EVOS SG dan RSG SG dari Singapura (MPL SG season 2)
  • Team SMG dan team Todak dari Malaysia (MPL MY season 8)
  • Akatsuki perwakilan dari Negara arab (M2 Arabia Major)
  • BloodThirSty Kings dari Amerika Utara (M3 American Qualifier)
  • Malvinas Gaming berasal dari Latam Championship 2021
  • Deus Vult dari Mobile Legends Mythic League CIS
  • Bedel dari Turki (Mobile Legends Championship 2021)
  • Blacklist Internasional dan Onic PH dari Filipina (MPL PH season 8)
  • Onic Esport dan RRQ Hoshi dari Indonesia (MPL ID season 8)

Baca Juga: Cara Melihat ID Akun Mobile Legends

Jadwal Pertandingan Group Stage M3 World Championship

Jadwal Pertandingan Group Stage M3 World Championship

16 peserta turnamen World Championship ini masing-masing akan dibagi dalam 4 grup secara drawing. Berikut ini jadwal pertandingannya mulai hari pertama hingga keempat.

Hari Ke 1

Grup A dalam turnamen hari ke 1 ini akan dilaksanakan pada 6 Desember mendatang.

  • Blacklist International VS Red Canids jam 13.00.
  • Malvinas Gaming VS Bedel.jam 14.00
  • Blacklist International VS Bedel. Jam 16.00
  • Red Canids VS Malvinas Gaming jam 16.00
  • Blacklist International VS Malvinas Gaming jam 17.00
  • Red Canids VS Bedel jam 18.00

Hari Ke 2

Untuk grup B akan bertanding pada 7 Desember mendatang

  • ONIC Esport VS ONIC PH jam 13.00
  • Todak VS team Vivo Keyd jam 14.00
  • ONIC Esport VS VIVO Keyd jam 15.00
  • ONIC VS Todak jam 16.00
  • ONIC Esport VS Todak jam 17.00
  • ONIC PH VS VIVO Keyd jam 18.00

Hari Ke 3

Grup C mulai bertanding 8 Desember 2021

  • EVOS SG VS Sea You Soon jam 13.00
  • Natus Vincere VS Bloodthirsty Kings jam 14.00
  • EVOS SG VS Bloodthirsty Kings jam 15.00
  • Sea You Soon VS Natus Vincere jam 16.00
  • EVOS SG VS Natus Vincere jam 17.00
  • Sea You Soon VS Bloodthirsty Kings jam 18.00

Hari Ke 4

Pada 9 Desember 2021 nanti grup D akan bertanding

  • SMG VS RRQ Hoshi jam 13.00
  • GX Esport VS RSG SG jam 14.00
  • SMG VS RSG SG jam 15.00
  • RRQ Hoshi VS GX Esport jam 16.00
  • SMG VS GX Esport jam 17.00
  • RRQ Hoshi VS RSG SG jam 19.00

Demikian informasi seputar tournament Mobile Legend M3 World Championship 2021. Ikuti terus update beritanya terutama bagi pecinta game Mobile Legends. Semoga bermanfaat.