Lokasi Fatui Agent Untuk Mendapatkan Sacrificial Knife

Cara Mengalahkan Fatui Agent Untuk Mendapatkan Sacrificial Knife

JSMedia – Hunter’s Sacrificial Knife merupakan salah satu material ascension yang banyak dicari di Genshin Impact. Dan item yang satu ini hanya bisa didapatkan dengan cara mengalahkan Fatui Agent. Akan tetapi, banyak player yang tidak tahu dimana lokasi Fatui Agent tersebut muncul.

Jika kalian saat ini juga sedang farming untuk mengumpulkan Hunter’s Sacirifical knife, maka wajib banget simak pembahasan kali ini. Karena kita akan cari tahu lokasi spawn dari boss Fatui Agent ini di Genshin Impact. Penasaran?

Lokasi Pyro Fatui Agent

Cara Mengalahkan Fatui Agent

Fatui Pyro Agent merupakan salah satu musuh elit Fatui yang menggunakan delusi pyro dan kebanyakan kita temui spawn sendirian. Biasanya tugas dari Fatui Agent adalah menagih hutang atau iburan yang harus dibayarkan.

Kalian bisa menemui banyak dari Fatui Agent di beberapa lokasi wilayah Linye dan juga Inazuma. Berikut adalah beberapa lokasi dimana banyak terdapat Fatui Agent yang muncul :

Cara Mengalahkan Fatui Agent

  • Di sisi selatan Mondstadt, dekat teleport waypoin di utara pintu masuk Dragonspine.
  • Di desa Minghyun, dekat teleport waypoin desa tersebut. Kalian bisa dengan mudah menemukannya di bawah pohon.
  • Yoangguang Shoal, tepatnya berada di bawah beberapa pohon yang ada di sekitar sana.
  • Di Luhua Pool tepatnya di sebelah timur teleport waypoint.
  • Di sebelah utara dari reruntuhan Dunyu.
  • Di sisi utara dari teleport waypoint yang ada di Lingju Pass.
  • Di dekat teleport waypoint di sisi selatan Tianqiu Valley.
  • Di sebelah selatan dari danau Lisha.
  • Di pulau paling barat Guyun Stone Forest.
  • Di tebing utara pulau Narukami.
  • Di tengah-tengah pulau Kannazuka.

Baca Juga : Cara Mengalahkan Abbys Herald

Cara Mendapatkan Sacrificial Knife

Cara Mengalahkan Fatui Agent

Seperti yang telah disebutkan diatas bahwa untuk mendapatkan item Sacrificial Knife, kalian perlu mengalahkan Fatui Agent yang muncul di lokasi-lokasi diatas. Setelah mengalahkannya, mereka akan memberikan berbagai drop items termasuk Sacrificial Knife. Berikut daftar drop item yang biasanya didapatkan :

  • Hunter’s Sacrificial Knife drop item dari Fatui Agent.
  • Agent’s Sacrificial Knife drop item dari Fatui Agent lv. 40+.
  • Inspector’s Sacrificial Knife drop item dari Fatui Agent lv. 60+.

Cara Mengalahkan Fatui Agent

Cara Mengalahkan Fatui Agent

Fatui Agent sendiri termasuk ke dalam normal boss yang terbilang tidak terlalu sulit untuk dikalahkan. Meski begitu, akan lebih baik jika kalian simak beberapa tips trik berikut agar bisa menghadapi mereka dengan lebih efektif.

Pola Serangan Fatui Agent

Mereka ini adalah tipe musuh yang tak memiliki banyak pola serangan. Hanya ada 2 kemampuan utama dari Fatui Agent yang wajib kalian waspadai, diantaranya :

  • Spining Kinfe Guard : Fatui Agent akan memutar 3 pisau pyro dengan cepat untuk melindungi mereka dari serangan jarak dekat.
  • Invinsibility : Saat skill ini aktif, Fatui Agent tidak akan bisa dilihat. Kemudian mereka akan melepaskan Shadow Strikes untuk menyerang player.

Tips Untuk Mengalahkan Fatui Agent

Mungkin ada diantara kalian yang merasa cukup kesulitan ketika melawan Fatui Agent. Karena memang banyak player yang jengkel ketika harus mengalahkan musuh yang satu ini dengan skill yang dimilikinya. Nah berikut ada beberapa tips trik yang akan sangat membantu kalian.

  • Gunakan karakter berelemen Pyro, Cryo, Hydro dan Electro yang efektif untuk melawan Fatui Agent.
  • Gunakan reaksi elemental drozen untuk membekukannya dan membuatnya terlihat.
  • Gunakan serangan tipe area damage untuk memberikan lebih banyak kerusakan.
  • Gunakan serangan berat untuk menggagalkan skill pisau milik mereka.
  • Gunakan karakter dengan serangan fisik yang kuat.

Karakter Terbaik Untuk Melawan Fatui Agent

Nah berikut ini Jakarta Studio juga akan memberikan beberapa rekomendasi karakter yang efektif untuk mengalahkan Fatui Agent :

  • Kamisato Ayaka (Main DPS)
  • Kazuha (Anemo Sub DPS)
  • Mona (Support Hydro)
  • Noelle (Shield)

Baca Juga : Cara Mengalahkan Golden Wolflord

Fungsi Sacrificial Knife

Cara Mengalahkan Fatui Agent

Lantas untuk apa sih kita mengumpulkan item Sacrificial Knife tersebut? Ini merupakan material ascension yang akan kalian butuhkan untuk meningkatkan level senjata. Meski untuk saat ini, item tersebut hanya bisa digunakan sebagai material ascend senjata saja.

Karena belum ada karakter yang membutuhkannya sebagai item ascensionnya. Setidaknya ada 15 senjata yang akan menggunakan Sacrificial Knife sebagai material ascensionnya :

  • Blackcliff Agate
  • Blackcliff Longsword
  • Blackcliff Warbow
  • Crescent Pike
  • Dark Iron Sword
  • Emerald Orb
  • Lion’s Roar
  • Lithic Blade
  • Primordial Jade Winged-Spear
  • Rust
  • Slingshot
  • Solar Pearl
  • Summit
  • Shaper
  • White Tassei
  • Whiteblind

Kesimpulan

Nah demikian pembahasan tentang lokasi dari Fatui Agent dan bagaimana cara untuk mengalahkannya. Silahkan ikuti tips trik dan tutorial diatas agar kalian lebih mudah dalam mengumpulkan Sacrificial Knife items yang bisa digunakan untuk ascension senjata.