Penyebab FF Max Hilang dari Play Store, Ini Dia Penjelasannya!

Penyebab FF Max Hilang dari Play Store, Ini Dia Penjelasannya!

JSMedia – Beberapa hari ini, penggemar game Free Fire mendapat kejutan bahwa FF Max hilang dari Play Store. Nyatanya, saat ini, mungkin Anda akan kesulitan untuk menemukan game tersebut di toko aplikasi dari Google ini. Lantas, apakah yang menyebabkan hal ini terjadi.

Sebelum mengetahui penyebabnya, ada baiknya memahami apa itu FF Max. Bagi pemain Free Fire, FF Max ini merupakan angin segar. Pasalnya, game yang rilis pada tanggal 28 September ini mendapat penilaian lebih baik daripada Free Fire original, baik dari segi grafis, maupun fitur tambahannya.

Banyak Penggemar FF Max Tiba-tiba Menghilang

Banyak Penggemar FF Max Tiba-tiba Menghilang

Oleh karena mendapat penilaian positif, pada akhirnya banyak gamer yang mengunduh dan memainkan Free Fire Max ini. Dalam waktu singkat, tercatat sudah jutaan pengunduh melalui Google Play Store. Prestasi ini sepadan, karena memang secara teknis FF Max memiliki banyak keunggulan daripada pendahulunya.

Namun, sayangnya, Setelah penutupan Advance Server pada tanggal 13 Januari lalu, beberapa orang mengeluhkan FF Max hilang dari Play Store. Kabar ini tentu saja mengejutkan, karena masih ada banyak orang yang ingin mengunduh aplikasi game online ini. 

Kendati demikian, ada juga yang melaporkan bahwa Free Fire Max masih tersedia di App Store. Maka dari itu, banyak pihak yang mempertanyakan mengapa game tersebut menghilang dari Google Play Store. Banyak juga yang berspekulasi apakah kejadian ini akan juga berlanjut pada menghilangnya FF Max dari App Store.

Baca juga: Download Free Fire Rampage Update Terbaru 2022

Penyebab FF Max Hilang Dari Google Play Store

Penyebab FF Max Hilang Dari Google Play Store

Spekulasi tidak hanya berhenti pada hal itu saja, melainkan merembet pada penyebab terjadinya kondisi ini. Setidaknya ada dua perkiraan hal yang menyebabkan menghilangnya FF Max ini.

1. Pertama, sebagian pengguna Free Fire mengatakan bahwa ini merupakan cara Garena untuk menyetop pengunduhan karena adanya update besar-besaran. Pendapat ini menganggap bahwa pengembang Free Fire tersebut menemukan beberapa kekurangan, termasuk bug, dan akan melakukan perbaikan.

2. Selain itu, ada yang beranggapan bahwa saat ini Garena sedang menyiapkan kejutan dengan memunculkan kembali FF Max dengan konsep dan berbagai pembaruan yang bakal memuaskan penggunanya.

3. Sayangnya, ada juga spekulasi kedua, yaitu menghilangnya FF Max dari Google Play Store akibat adanya gugatan Krafton, pengembang PUBG, terhadap Garena. Gugatan ini kabarnya bukan yang pertama kalinya. 

4. Sebelumnya, pada tahun 2017, Krafton menggugat Garena melalui pengadilan Singapura. Gugatan tersebut berupa keluhan Krafton yang menganggap Garena menjiplak PUBG. Hal ini berdasarkan kemiripan pada skin, map, bahkan pergerakan tokoh di antara kedua game tersebut.

Baca juga: Download Free Fire Mod Diamond 999999 Terbaru 2022

Benarkah Hilangnya FF Max Akibat Tuntutan Krafton?

Benarkah Hilangnya FF Max Akibat Tuntutan Krafton?

Kabarnya, Kali ini, Krafton menggugat tidak hanya Garena, melainkan juga Google Play Store dan App Store di pengadilan Amerika Serikat pada tanggal 16 Januari 2022 waktu setempat. Penyebabnya adalah kembali, pihak Krafton menganggap ada kemiripan yang berlebihan dari Free Fire Max dan PUBG.

Namun, apakah hal ini yang membuat FF Max hilang  hilang dari toko aplikasi Google tersebut? Sayang sekali, hingga kini belum ada kabar resmi dari Garena sebagai pengembang Free Fire Max. Para player masih berharap bahwa kabar mengenai update besar-besaranlah yang menjadi penyebabnya.

Kendati demikian, bagi player yang sudah mengunduh game ini, sebenarnya tidak perlu khawatir. Hingga kini, permainan online tersebut masih bisa Anda mainkan. Hanya saja, bagi orang yang belum mengunduhnya, terpaksa gigit jari karena sudah tidak tersedia lagi akses pengunduhannya.

Akhir Kata

Jadi, ada baiknya memang menunggu pres rilis resmi dari Garena mengenai Hal ini. Sebab, jika masalahnya adalah pada update, prediksinya game ini akan muncul kembali di Play Store pada tanggal 19 Januari nanti. Jadi, mari kita tunggu kelanjutannya.