Fungsi Pet FF Dan Kemampuan Semua Pet di Game Free Fire

JakartaStudio.com – Setelah Garena Free Fire melakukan update terbaru pada awal Juni 2020 yang lalu.

Garena Free Fire juga melakukan update terbaru untuk semua Pet FF atau hewan peliharaan yang ada didalam Game FF yang kalian mainkan.

Update Terbaru FF Juni 2020 juga menghadirkan Pet Falco terbaru yang merupakan Elang terbang dengan kemampuan yang tinggi.

Berikut ini JakartaStudio.com berikan detil lengkap Fungsi Pet FF serta kemampuan yang dimiliki oleh semua Pet FF dalam game Free Fire yang kalian mainkan

Fungsi dan Kemampuan Pet FF

Pet Falco FF

Pet Falco merupakan elang terbang yang memiliki kemampuan Skyline Spree dalam game Free Fire.

Dengan kemampuan Skyline Spree ini, Pet Falco mampu meningkatkan kecepatan meluncur saat terjun dari pesawat sebesar 15 persen.

Selain meningkatkan kemampuan terjun dari pesawat, Fungsi Pet FF falco lainnya yaitu mampu meningkatkan kecepatan saat menyelam sebesar 25 persen.

Pet Ottero FF

Jenis dari Pet Ottero FF ini adalah hewan berang-berang, Fungsi Pet Ottero FF ini memiliki kemampuan Double Blubber yang mampu memulihkan EP ketika pemain game FF sedang menggunakan senjata perawatan atau sebagai medkit.

Dengan kemampuan ini, Pet Ottero dapat meningkatkan kemampuan memulihkan jumlah EP sampai dengan 35 persen.

Pet Poring FF

Fungsi Pet FF Poring yaitu memiliki kemampuan meningkatkan satu ketahanan kesehatan serta perlindungan setiap tiga detik. Pet Poring FF juga dapat meingkatkan vision di level 5 dari hewan ini.

Pet Robo FF

Fungsi Pet Robo FF dalam game Free Fire ini yaitu memiliki kemampuan Wall Enforcement yaitu meningkatkan perisai ke diding Gloo yang dibuat sebanyak 60 HP.

Pet Spirit Fox FF

Untuk bisa mendapatkan Pet Spirit Fox FF ini, kamu harus membeli menggunakan diamond FF sebanyak 699 diamond.

Pet Spirit Fox FF ini memiliki kemampuan mengembalikan 4 HP saat menggunakan paket kesehatan.

Pet Shiba FF

Fungsi Pet FF Shiba yang mirip dengan hewan Anjing ini memiliki kemampuan Mushroom Sense, yaitu dapat menandai jamur setiap 180 detik.

Pet Kitty FF

Fungsi Pet Kitty FF ini sebenarnya hanya sebagai pemanis saja di dalam game Free Fire yang kalian mainkan, berbeda dengan Fungsi Pet lainnya dalam game Free Fire

Pet Mechanical Pup FF

Salah satu hewan peliharaan yang paling unik dalam game Free Fire ini adalah Pet Mechanical Pup FF yang sedikit mirip dengan Pet Kitty FF yang berfungsi hanya sebagai pemanis saja dalam game Free Fire yang kalian mainkan

Pet Night Panther FF

Fungsi dari Pet Night Panther FF ini yaitu dapat meningkatkan ruang inventaris yang kalian miliki sebesar 15, jika level Pet Night Panther FF ini ditingkatkan sampai level 5, ruang inventaris yang kalian miliki akan bertambah sebesar 30.

Untuk bisa mendapatkan Pet Night Panther FF ini, kalian harus membelinya menggunakan Diamond FF sebanyak 699 diamond FF yang harus kalian keluarkan.

Pet Detective Panda FF

Fungsi dari Pet Detective Panda FF ini dapat mengembalikan 4 HP setelah kalian membunuh musuh dalam game Free Fire yang kalian mainkan.

Nah bagaimana? menarik bukan untuk bisa memiliki Pet FF dalam game Free Fire yang kalian mainkan. Kalian bisa mencari Pet terbaik yang bisa kalian miliki dan gunakan untuk mendampingi kalian saat bermain game Free Fire ini.