Apa Itu VPN dan Seberapa Penting Untuk Digunakan?

VPN

Virtual private Network atau yang lebih biasa dikenal dengan VPN merupakan istilah yang tak asing lagi di telinga kita semua.

Namun kebanyakan orang pasti mengenal VPN sebagai salah satu alat untuk membuka situs yang diblokir. Namun faktanya, fungsi dari VPN lebih dari itu lho.

Nah dalam kesempatan kali ini, mari kita mengenal lebih jauh tentang apa itu VPN serta fungsinya dalam dunia internet dan kehidupan sehari-hari.

Apa Itu VPN?

Apa Itu VPN
Apa Itu VPN

Virtual Private Network, merupakan sebuah jaringan virtual yang berfungsi untuk melindungi privasi kita saat dengan beraktivitas di internet.

Cara kerjanya sederhana, yaitu dengan menyamarkan alamat IP dan juga mengenkripsi traffic sehingga orang lain tidak akan bisa melacak atau mencuri data kita dengan mudah.

Jadi VPN bukan hanya sebuah alat yang bisa digunakan untuk membuka situs yang telah diblokir oleh pemerintah saja ya.

VPN Memberikan Privasi

Privasi merupakan hal yang sangat penting dalam dunia internet untuk melindungi data-data penting yang kita miliki agar tidak disalahgunakan oleh orang lain.

Dan VPN mampu memberikan keamanan akan privasi dan data penting yang kita miliki. Contohnya seperti ia menyembunyikan IP Address asli ketika kita sedang berinternet.

Sehingga bisa mencegah adanya seseorang yang memanfaatkan alamat IP tersebut untuk melacak lokasi kita.

Dan juga bisa memberikan privasi lebih dalam segala kegiatan serta aktivitas yang kita lakukan di internet.

VPN Mengenkripsi Internet Kita

Dengan adanya VPN juga akan berfungsi untuk mengamankan jalur yang kita lalui selama berinternet. Karena traffic yang kita laui akan selalu dienskripsi di awal dan di ujungnya.

Dimana hal tersebut sangatlah penting mengingat adanya risiko Man in the Middle yang memungkinkan data dalam sebuah jaringan dicuri ketika sedang dalam perjalanan.

Namun dengan adanya VPN, data yang kita kirim maupun akan terima akan dienkripsi selama perjalanan sehingga tidak akan bisa dicuri dengan mudah oleh pihak lain.

Daftar Aplikasi VPN Terbaik

Daftar Aplikasi VPN Terbaik
Daftar Aplikasi VPN Terbaik

Setelah tahu mengenai betapa pentingnya menggunakan layanan VPN, kalian pasti bertanya apa aplikasi VPN terbaik yang bisa kita gunakan?

Diluar sana ada begitu banyak aplikasi dan layanan VPN yang bisa dipilih baik yang gratis maupun yang berbayar.

Contohnya saja seperti ExpressVPN, Windscribe, Private Internet Access, Proton VPN, Hide.me, IVPN, Turbo VPN, Share VPN, NordVPN, TorGuard dan masih banyak lagi yang lainnya.

Apakah Kita Harus Selalu Menggunakan VPN?

Dari penjelasan diatas, kita tahu bahwa fungsi dari VPN adalah melindungi data dan privasi yang kita miliki selama beraktivitas di internet.

Karena selalu ada risiko terjadinya pencurian data oleh pihak lain dan mungkin akan digunakan untuk hal-hal yang merugikan kita.

Lantas apakah kita harus selalu menggunakan layanan VPN ketika mengakses internet? Tentu VPN bukanlah sebuah hal yang wajib, namun adanya VPN akan menjadikan semuanya lebih baik.

Khususnya dari segi keamanan yang akan lebih terjaga dengan adanya enkripsi yang dilakukan oleh layanan VPN tersebut.

Namun beberapa aktivitas juga biasanya tidak cocok apabila kita menggunakan VPN. Contohnya seperti bermain game online yang terkadang tidak bisa jika VPN dalam kondisi aktif.

Kesimpulan

Bagaimana, sekarang kalian jadi lebih mengenal tentang apa itu VPN berserta dengan fungsinya kan?

Karena VPN itu sangatlah penting dan tidak hanya berfungsi untuk membuka website yang diblokir saja.

Jika bisa kita gunakan dengan baik, ia akan memberikan banyak manfaat untuk menjaga privasi dan data penting yang kita miliki.