HP Ngeframe Saat Main Game? Ini Penyebab dan Solusinya

Cara Mengatasi HP Ngeframe Saat Main Game
Cara Mengatasi HP Ngeframe Saat Main Game

Selama beberapa tahun terakhir, game online memang berkembang dengan sangat pesat dan kini telah banyak game yang bisa dimainkan di perangkat smartphone.

Karena memang bermain game-game online bisa menjadi salah satu kegiatan yang asyik dilakukan ketika senggang sebagai hiburan, apalagi kalau mabar dengan teman.

Namun tentu untuk mendapatkan pengalaman bermain yang menyenangkan, maka performa game juga sangat penting. Karena jika performanya buruk, maka justru akan membuat kita stress dan frustasi.

Salah satu masalah umum yang banyak ditemui ketika bermain game online adalah ngeframe. Apakah kalian pernah mengalaminya? Masalah ini terjadi ketika frame rate game tiba-tiba turun dan tidak stabil sehingga menyebabkan lag, stuttering dan gerakan yang tidak mulus.

Nah tentu hal semacam ini akan sangat mengganggu pengalaman dalam bermain game online. Kita harus segera cari tahu apa penyebab dan solusi terbaik untuk mengatasinya. Jika kalian ingin tahu, silahkan simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Pengertian Ngeframe Dalam Game Online

Cara Mengatasi HP Ngeframe Saat Main Game
Cara Mengatasi HP Ngeframe Saat Main Game

Nah pertama-tama, apakah kalian sudah tahu apa yang dimaksud dengan ngeframe dalam istilah game online? Mungkin kalian sudah sering mendengarnya di komunitas-komunitas game, namun masih belum terlalu mengerti apa artinya.

Definisi Frame Rate dan Pengaruhnya

Untuk mengerti tentang masalah ngeframe pada game online, kita harus tahu terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan frame rate. Secara sederhana, frame rate menunjukan jumlah gambar yang ditampilan dalam setiap detik atau biasa juga disebut sebagai FPS.

Frame rate ini memiliki peran yang sangat penting utnuk menjaga pengalaman bermain yang baik dan lanncar. Ketika frame rate rendah, maka tentu game tidak akan cenderung tidak lancar, lag serta mengalami penurutan responsivitas.

Apa Itu Ngeframe dan Dampaknya

Nah setelah tahu apa itu frame rate, maka akan lebih mudah untuk mengerti tentang istilah ngeframe pada game online. Ia merujuk pada kondisi dimana game mengalami penurutan frame rate secara tiba-tiba atau kadang disebut sebagai stuttering.

Contoh mudahnya seperti ini, ketika kalian bermain game dengan kondisi 60 FPS. Namun tiba-tiba FPSnya turun secara drastis hingga 20 FPS. Tentu penurunan tersebut akan sangat berdampak pada pengalaman bermain dan terlihat seperti lag.

Dan terjadinya ngeframe atau frame drop ini akan sangat mempengaruhi pergerakan karakter atau objek di dalam game. Ia akan seperti mengakibatkan jeda atau lag serta membuat gerakan menjadi tidak halus.

Selain itu, ketika terjadi frame drop maka cenderung ada penurunan respons input. Hal tersebut pastinya akan semakin membuat pengalaman bermain makin buruk dan tidak lagi terasa menyenangkan.

Penyebab Ngeframe Saat Main Game Online

Nah sekarang mari cari tahu, kenapa kita sering mengalami frame drop ketika main game. Kira-kira apa saja faktor yang menyebabkannya? Jika kalian ingin tahu, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

1. Spesifikasi Smartphone

Salah satu hal paling umum yang sering menyebabkan HP ngeframe saat bermain game adalah spesifikasi yang kurang mumpuni. Karena tentu setiap game online membutuhkan spesifikasi minimal agar bisa dimainkan dengan lancar.

Apabila perangkat kalian tidak memenuhi syarat spesifikasi yang ditentukan, ia tidak akan bisa memberikan pengalaman bermain terbaik. Dan hasilnya komponen hardware HP tidak bisa menangani beban kerja yang tinggi dan akhirnya ngeframe.

2. Grafik Terlalu Tinggi

Masih berhubungan dengan poin sebelumnya, settingan grafik yang tinggi pada game tentu akan membuat beban performanya semakin berat. Sehingga jika smartphone tidak punya spesifikasi yang cukup untuk menanganinya, maka hasilnya adalah frame drop.

Oleh karena itulah, sangat penting untuk memperhatikan settingan grafis pada game yang kalian mainkan. Jangan mengaturnya terlalu tinggi dan sebaiknya disesuaikan dengan kemampuan komponen smartphone masing-masing.

3. Terjadinya Overheat

Ketika bermain game-game berat, tentu smartphone akan dipaksa untuk bekerja lebih keras. Hal tersebut pastinya membuat komponen di dalam HP menjadi lebih cepat mengalami kenaikan suhu.

Kalian juga harus perhatikan hal tersebut karena seringkali frame drop terjadi akibat HP yang mengalami overheat. Panas yang berlebihan akan membuat performa smartphone menurun dan tidak lagi bisa mempertahankan kestabilan frame ratenya.

4. App Latar Belakang

Kalian mungkin sudah tahu jika beberapa aplikasi akan tetap berjalan di later belakang meski sudah ditutup. Nah hal tersebut tentu akan memakan sebagian resources smartphone untuk menjaganya agar tetap berjalan.

Sehingga kapasitas RAM maupun kemampuan prosesor yang tersisa akan berkurang. Dan ketika kalian memainkan game-game yang berat, maka smartphone tidak akan punya cukup resources tersisa untuk menjalankannya dengan lancar dan akhirnya terjadi frame drop.

5. Cache Menumpuk

Seiring dengan seringnya game atau aplikasi digunakan, maka ia akan meninggalkan data cache. Dan jika cache tersebut dibiarkan dalam waktu yang lama pasti akan terus menumpuk dan memenuhi ruang penyimpanan.

Nah banyak orang yang sering mengabaikan hal ini karena menganggapnya bukan masalah. Memang data cache sendiri dibutuhkan oleh sistem android, namun jika jumlahnya sudah terlalu banyak maka justru bisa mempengaruhi performa HP lho.

6. Internat Tidak Stabil

Masalah tidak hanya datang dari perangkat saja, terkadang ngeframe saat main game juga bisa terjadi akibat koneksi internet yang kurang baik. Latensi atau ping yang tinggi bisa jadi salah satu penyebab umum dari lag dan penurunan frame rate secara tiba-tiba.

Karena jika koneksi internet yang kalian gunakan tidak stabil, maka HP pun tidak akan bisa mengunduh data game dengan cepat dan sudah pasti akan membuat frame drop terjadi.

Solusi Mengatasi Ngeframe Saat Main Game

Dari beberapa penyebab frame drop yang terjadi saat bermain game diatas, kita bisa lebih mudah menyimpulkan apa solusi terbaik yang bisa digunakan untuk mengatasinya. Karena tentu jika masalah ini tak segera diatasi, akan membuat pengalaman bermain yang kurang menyenangkan.

1. Atur Kualitas Grafik

Sangat penting untuk memperhatikan kemampuan smartphone dalam menjalankan sebuah game. Jangan memaksakan memainkan game yang diluar kemampuan dari komponen HP tersebut. Nah kalian bisa menyesuaikan settingan grafik setiap game untuk mengurangi beban performanya.

Biasanya setiap game akan memiliki pengaturan terkait grafik maupun FPSnya. Kalian bisa coba turunkan ke settingan rendah supaya lebih ringan dann tidak membebani komponen smartphone yang mungkin tidak terlalu tinggi.

2. Tutup App Later Belakang

Tips yang bisa kalian coba untuk memaksimalkan performa HP ketika bermain game adalah dengan menutup aplikasi yang berjalan di latar belakang. Pastikan bahwa app yang kalian tutup tidak dibutuhkan dan tidak mengganggu performa sistem.

Dengan begitu, nantinya akan ada lebih banyak RAM tersisa untuk digunakan. Smartphone pun juga tidak akan merasa terbebani oleh proses lain dan bisa fokus untuk menjalankan game denga lancar.

3. Bersihkan Data Cache

Data cache yang dibiarkan menumpuk memang selalu bisa menjadi masalah di kemudian hari. Nah kalian bisa coba untuk membersihkan file-file sampah yang tersimpan di smartphone agar performanya naik.

Silahkan buka pengaturan/setting > pilih Aplikasi > cari aplikasi atau gamenya > tap opsi Penyimpanan > lalu klik opsi Clear Cache. Lakukan hal yang sama pada aplikasi lain yang berukuran besar.

4. Istirahatkan Smartphone

Jika masalah frame drop terjadi karena smartphone dipaksa untuk bermain game dalam waktu yang lama dan akhirnya mengalami overheat, maka solusi terbaiknya adalah dengan mengistirahatkan perangkat tersebut.

Jangan mainkan untuk sementara waktu agar HP kembali dingin dan tidak kepanasan lagi. Sehingga nanti performa smartphone bisa kembali seperti semula dan dapat menjalankan game dengan lancar lagi.

5. Ganti Koneksi Internet

Kalian juga harus memastikann bahwa koneksi internet yang digunakan untuk bermain game dalam kondisi yang baik. Karena seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa koneksi internet punya peranan penting untuk membuat gameplay menjadi lancar.

Jika jaringan internet yang digunakan tidak stabil, maka pasti akan membuat ping naik turun dan stabilitas permainan pun terganggu. Oleh karena itulah, coba kalian ganti koneksi ke wifi yang biasanya lebih cepat dan stabil.

Kesimpulan

Ngeframe saat bermain game memang akan sangat mengganggu pengalaman bermain. Karena pastinya akan terasa lag, stuterring dan gerakan yang tidak lancar. Sehingga akan membuat kita merasa tidak nyaman ketika bermain.

Masalah frame drop ini bisa terjadi karena banyak hal, mulai dari spesifikasi HP kurang, terlalu banyak app di latar belakang, koneksi internet tidak stabil hingga smartphone yang mengalami overheat.

Nah untuk mengatasinya, kalian bisa coba beberapa solusi seperti kurangi settingan grafis, tutup app di latar belakang, ganti koneksi ke wifi atau istirahatkan smartphone untuk sementara waktu.

Dengan begitu, ia akan bisa meningkatkan performanya kembali dan bisa menjalankan game dengan lancar tanpa mengalami frame drop lagi. Kalian pun akan merasakan pengalaman bermain yag lebih baik dan menyenangkan.